Kehamilannya Sempat Bikin Geger, Putri Marino Akhirnya Ungkap Kondisi Janin yang Dikandungnya
Putri Marino menjalani masa-masa kehamilannya. Istri Chicco Jericho ini cukup bahagia menikmati saat-saat dirinya tengah berbadan dua.
Penulis: Putradi Pamungkas | Editor: Putradi Pamungkas
TRIBUNSOLO.COM - Putri Marino tengah menjalani masa-masa kehamilannya.
Istri Chicco Jericho ini cukup bahagia menikmati saat-saat dirinya tengah berbadan dua.
Saking antusiasnya, ia kerap membagi kabar perkembangan kehamilannya di media sosial.
Baru-baru ini, ia menceritakan tentang kondisi janinnya yang sangat aktif dalam kandungan.
"A happy little precious creature is growing inside of me...the happiest moment of my life"
"Si kecil yang udah pinter gerak di dalem perut...si kecil yang selalu bahagia setiap hari," tulisnya.
Tak ingin kalah dari sang istri, Chicco pun tak sungkan mengutarakan rasa bahagianya.
Ia begitu bahagia dengan keadaan janin yang dikandung istrinya.
Chicco merasakan hal yang sama.
Hal itu terlihat dari komentar yang ia tulis di unggahan Putri.
"Aduh Aduh," kata Chicco.
Unggahan tersebut menarik perhatian netter.
Mereka pun memberikan doa untuk kesehatan Putri dan calon buah hatinya.
"Semoga sehat terus ibu & debay"
"Haiii... @putrimarino sehat trs ya, lancar sampai persalinan nya. Seperti nya baby mu cewe deh hbs momomy nya @putrimarino cantik bgt"
	
						
							