Berkunjung ke Solo, Pria Asal Belanda ini Keliling ke Sejumlah Negara Kampanyekan Mobil Listrik
Seorang pria asal Belanda, Wiebe Wakker datang ke Kantor Dinas Perhubungan Solo, Senin (1/1/2018) sore.
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Eka Fitriani
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Seorang pria asal Belanda, Wiebe Wakker datang ke Kantor Dinas Perhubungan Solo, Senin (1/1/2018) sore.
Pria tersebut datang dengan menyetir mobil Volkswagen Golf Variant.
Namun, mobil tersebut telah diubah mesinnya menjadi mesin bertenaga listrik 150 KW.
Wiebe memaparkan dirinya berangkat dari Belanda berkeliling ke sejumlah negara karena sebuah misi yang diberi nama Plug Me In.
"Plug Me In adalah proyek di mana saya ingin meyakinkan masyarakat di negara, khususnya negara-negara yang saya singgahi bahwa berkeliling dunia menggunakan mobil listrik itu mungkin terjadi," ujarnya Senin (1/1/2018) sore.
Baca: Dijajal Jokowi saat Resmikan Tol Surabaya-Mojokerto, Ini Spesifikasi Mobil Listrik Ezzy II
Dirinya menjelaskan, Indonesia menjadi negara ke-32 yang ia kunjungi setelah sebelumnya mengunjungi 31 negara, termasuk Thailand, Malaysia, Russia, Brunei, hingga India.
Pria lulusan University of Arts di Belanda tahun 2014 itu telah menempuh lebih dari 52 ribu km selama kurun waktu 660 hari sejak tahun lalu.
"Sekali jalan, mobil ini mampu jalan 200 kilo, sebelum dicharge 12 jam," katanya.
Viral Pria di Bone Nikahi Gadis 19 Tahun, Begini Kata Sang Istri Saat Malam Pertama |
![]() |
---|
Tak Menyangka Ada Gempa 6,7 SR, Warga Sidoarjo Ini Mengira Darah Rendahnya Kumat |
![]() |
---|
Tampil di The Voice Kids, Arsy Hermansyah Sukses Bikin Para Juri Kagum dan Tercengang Karena Hal Ini |
![]() |
---|
Viral, Foto Kondisi Solo Paragon Mall saat Gempa Bumi Malang, Pengunjung Ramai-ramai Keluar Mall |
![]() |
---|
Janji Raffi Ahmad Jika Nagita Slavina Hamil Anak Kedua, Sebut Bakal Turuti Semua Kemauan Sang Istri |
![]() |
---|