Biasa Dinyinyirin, Siapa Sangka Soal Ini Vicky Prasetyo Disebut Lebih Bagus Ketimbang Raffi Ahmad
Biasa kena nyinyir, akhirnya Vicky Prasetyo dipuji juga oleh netizen gara-gara ini. Setuju lebih bagus dari Raffi Ahmad?
Penulis: Hanang Yuwono | Editor: Hanang Yuwono
Nah, rupanya selain sederet rencana pernikahan mewah, Vicky dan Angel juga sudah menyiapkan lagu duet.
Lagu tersebut kemungkinan akan diperdengarkan kepada hadirin undangan acara resepsi pernikahan mereka.
Lagu dengan judul "Cinta Terakhirku" itu dibawakan langsung oleh Vicky dan Angel.
Cuplikan lagu itu juga sudah diunggah di akun Instagram @angellelga, Rabu (7/2/2018).
"Cinta Terakhirku Perbanyak bersyukur dan selalu bersyukur biar menjadi manusia happy dan selalu happy," tulis Angel Lelga sebagai caption video musiknya.
Tak disangka respons warganet justru tak disangka.
Sebagian besar mereka memuji lagu yang dibawakan Vicky dan Angel itu bagus.
Termasuk suara Vicky yang dibandingkan dengan Raffi Ahmad.
femapermata0408: "Lah itu suaranya vicky ya??? Keren juga yak."
mamarayyan1927: "Ya ALLAH Lagunya nyentuh Bgt di hati kena bgt .... baguss bgt Lagu nya Mba @angellelga."
alfin.arofah: "Masi mending suara viky ya ktimbang raffi."
wulanfa1989: "Lagu nya enak.. Yang cowo suara siapa ya."
annalyanz: "Kereennn bagusss nada2 lagu nya mba sm0ga samawa yah @angellelga."
Nah, bagaimana menurut kalian? Simak liriknya di bawah ini ya:
Cinta Terakhirku
by Vicky Prasetyo-Angel Lelga
Aku yang dulu berlumuran dosa
Masihkan kau mau menerima
Cintaku terakhir...(Vicky)
Aku terima apa adanya kamu
Asalkan kau sayang kepadaku selamanya...(Angel)
Sumpahku kan setia sayang
Tak akan ada yang lain.. (Vicky)
Aku pun demikian
Setiaku padamu.. (Angel)
Genggamlah tanganku
Peluklah diriku...(Vicky-Angel). (*)