Sutopo Purwo Meninggal Dunia
Kodim 0724/Boyolali Jemput Jenazah Sutopo Purwo di Bandara Adi Soemarmo
Persiapan penjemputan dilakukan mulai pukul 05.00 WIB, anggota BPBD sudah berada di lokasi Bandara Adi Soemarmo Solo di Boyolali.
Penulis: Ryantono Puji Santoso | Editor: Garudea Prabawati
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ryantono Puji Santoso
TRIBUNSOLO.COM, BOYOLALI - BPBD Solo, Boyolali dan Kodim 0724/Boyolali menjemput jenazah Kepala Pusat Data Informasi dan Humas (Pusdatinmas) dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho di Bandara Adi Soemarmo, Senin (8/7/2019) pagi.
Persiapan penjemputan dilakukan mulai pukul 05.00 WIB, anggota BPBD sudah berada di lokasi Bandara Adi Soemarmo Solo di Boyolali.
Jenazah berangkat dari Bandara Adi Sumarmo 06.43 WIB dengan pengawalan patwal dari pihak kepolisian.
Anggota BPBD dan kepolisian beserta Komandan Kodim 0724/Boyolali Letkol Kav Herman Taryaman juga ikut dalam rombongan penjemputan tersebut.
Begitu jenazah datang di Bandara Adi Soemarmo Solo di Boyolali langsung dibawa oleh Ambulance menuju rumah duka di Boyolali.
• Penghormatan Terakhir Kepala BNPB untuk Sutopo Purwo Nugroho
• Sutopo Dikenal Sebagai Sosok Kutu Buku Sejak Masih Muda
Hanya mobil ambulance yang diizinkan masuk dalam Apron Bandara Adi Soemarmo saat penjemputan jenazah.
Komandan Kodim 0724/Boyolali Letkol Kav Herman Taryaman mengatakan, pihaknya ikut menjemput jenazah.
"Kita semua turut berdukacita dan kehilangan pahlawan kemanusiaan," kata Herman.
"Jenazah berangkat dari Jakarta dan sampai di Bandara Adi Soemarmo pukul 06.32," kata Letkol Kav Herman Taryaman, Senin (8/7/2019).
Selanjutnya tim penjemputan langsung meninggalkan bandara menuju rumah duka. (*)
Raisa Akui Masih Sedih atas Meninggalnya Sutopo Purwo Nugroho |
![]() |
---|
Mengenang Sosok Sutopo, Mahfud MD Melihat Sorot Mata yang Berbinar-binar dan Jauh dari Kecemasan |
![]() |
---|
Seusai Berdoa di Pusara Makam Sutopo, Kepala BNPB Doni Monardo: Akan Lahir Sutopo-Sutopo Muda |
![]() |
---|
Kepala BPBD Wonogiri: Sutopo Purwo Nugroho yang Ajarkan Kami Bisa Bersahabat dengan Media |
![]() |
---|
Kisah Sutopo Semasa Hidup: Lebih Pilih Nginap di Rumah daripada Hotel saat Tugas di Soloraya |
![]() |
---|