Salah Satu Orang Terkaya Dunia, Jack Ma Mulai Pensiun dari Alibaba Hari Ini, Siap Gelar Pesta Mewah
Jack Ma, pemilik Alibaba Group akan pensiun mulai hari ini, Selasa (10/9) dari raksasa yang telah dibangunnya.
TRIBUNSOLO.COM, BEIJING - Jack Ma, pemilik Alibaba Group akan pensiun mulai hari ini, Selasa (10/9) dari raksasa yang telah dibangunnya.
Jack Ma sebelumnya telah memilih langsung penerus yang akan memimpin manajemen Alibaba.
Jack Ma yang hari ini tepat berusia 55 tahun menggelar pesta perpisahan di stadion olimpiade berkapasitas 80.000, Hangzhou Olimpic Sports Center dengan iringan musik dan pertunjukan.
Para peserta berharap akan mendapatkan sinyal perjalanan Alibaba selanjutnya di bawah kepemimpinan Daniel Zhang.
• Kontroversial, Jack Ma Minta Karyawannya Berhubungan Intim 6 Kali dalam Seminggu, Ini Alasannya
Zhang yang berbicara dengan lemah lembut berbeda dengan Ma yang memiliki gaya flamboyan dan kepemimpinan karismatik.
Ma pun menjadi pengusaha China paling terkenal sejak mantan guru bahasa Inggris ini membangun Alibaba 20 tahun lalu di sebuah apartemen kecil di Hangzhou, China timur.
"Zhang memiliki logika dan keterampilan berpikir kritis komputer super, komitmen pada visinya, keberanian untuk sepenuh hati mengambil model bisnis dan industri di masa depan," kata Ma ketika mengumumkan penunjukan pada 2018 lalu.
Salah satu tantangan terbesar Zhang adalah menemukan area pertumbuhan baru di tengah sektor e-commerce China yang mulai matang.
• CEO Alibaba, Jack Ma Bakal Hadiri Acara IMF-WB di Bali
"Jika Alibaba berniat menemukan inovasi baru atau tren, akan lebih sulit daripada sebelumnya," kata Liu Yiming, analis 36kr, perusahaan penerbitan teknologi China seperti dikutip Reuters.
Pada semester pertama 2019, penjualan ritel online China naik 17,8%, hampir separuh dari pertumbuhan tahun sebelumnya yang mencapai 32,4%.
Gara-gara Ketahuan Nonton Film Porno, Remaja di Korea Utara Diasingkan Bersama Keluarganya di Desa |
![]() |
---|
Aktris Louise Anastasya Melahirkan Anak Pertama, Saat Hamil Rutin Disuntik karena Alami Darah Kental |
![]() |
---|
Ucapan Kontroversial Wasit Laga MU vs Chelsea : Kalau Saya Beri Penalti, Pasti Jadi Omongan Orang |
![]() |
---|
Potret Penampilan Gibran Beda 360 Derajat : Dulu Gemar Pakai Casual, Kini Berseragam & Sepatu Klimis |
![]() |
---|
Hari Pertama Ngantor di Balai Kota Solo, Ini Style Gibran : Pakai Baju Dinas hingga Lencana Korpri |
![]() |
---|