Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Benarkah Ruben Onsu Sudah Wariskan Salah Satu Bisnisnya untuk Betrand Peto? Begini Kata Pengacaranya

Bagaimana tidak, Ruben Onsu memiliki banyak bisnis baik di bidang entertainment maupun bidang pangan.

Editor: Hanang Yuwono
Instagram @ruben_onsu
Ruben Onsu dan Betrand Peto 

TRIBUNSOLO.COM, JAKARTA - Selama ini, selain menjadi presenter, Ruben Onsu juga dikenal sebagai seorang pengusaha.

Bagaimana tidak, Ruben Onsu memiliki banyak bisnis baik di bidang entertainment maupun bidang pangan.

Untuk bisnis di bidang pangan, Ruben Onsu telah mengeluarkan Geprek Bensu, Bensu Drink, hingga makanan beku olahan seperti chicken nugget.

Beberapa waktu lalu, ia pun mengajak sang putra, Betrand Peto untuk berkunjung ke salah satu pabrik miliknya yang berada di Surabaya.

Daftarkan Betrand Peto ke Sekolah Musik & Les Piano, Ruben Onsu: Ingin Dia Jadi Kebanggaan Indonesia

Sebelumnya, Ruben Onsu juga mengajak Betrand Peto bertandang ke pabrik Bensu Drink.

Publik beranggapan, langkah itu dilakukan Ruben dalam rangka memperkenalkan perusahaan yang dimilikinya pada sang putra sulung.

Tak hanya itu, muncul rumor yang menyebut remaja asal Nusa Tenggara Timur (NTT) itu akan mewarisi salah satu perusahaan milik Ruben Onsu.

Ramainya pertanyaan dan spekulasi ini membuat pengacara Ruben Onsu, Minola Sebayang untuk angkat bicara.

Ruben Onsu Singgung soal Lesung Pipit Baru Barbie Kumalasari : Lu Habis Makan Permen Karet Ya?

Dilansir Grid.ID dari tayangan BARISTA yang dipublikasi kanal YouTube STARPRO Indonesia pada Senin (23/9/2019), Minola mengaku belum tahu menahu perihal warisan.

Hal ini lantaran suami dari Sarwendah itu belum berbincang dengannya perihal warisan.

"Kalau masalah ahli waris, terus terang saya tidak bisa jawab," kata Minola.

"Ruben belum bicara hal itu sama saya ya," tandasnya.

(Asri Sulistyowati)

Artikel ini telah dipublikasikan Grid.id dengan judul: Betrand Peto Disebut-sebut Akan Warisi Salah Satu Perusahaan Milik Ruben Onsu, Sang Pengacara Beri Tanggapan

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved