Kontroversi Limbah PT RUM
Hari Ini Tinjau PT Rum, DLH Sukoharjo: Kalau Masih Bau, Kita Hentikan Produksinya Sementara
Hari ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukoharjo melakukan tinjauan terakhir ke PT RUM, Senin (4/11/2019).

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Agil Tri
TRBUNSOLO.COM, SUKOHARJO - Hari ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukoharjo melakukan tinjauan terakhir ke PT RUM, Senin (4/11/2019).
Hal ini, untuk menindaklanjuti surat peringatan yang diterbitkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukoharjo kepada PT RUM, yang telah berakhir pada Sabtu (2/11/2019) kemarin.
Menurut Kepala DLH Sukoharjo, Agustinus Setiono, selama seminggu terakhir ini, pihaknya telah melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap PT RUM.
"Pemantauan pengawasan sudah dilakukan, sesuai dengan surat dari Sekda," katanya.
Pada hari Jumat kemarin, pihaknya telah melakukan tinjauan ke pabrik pembuar serat rayon itu.
• Surat Peringatan Pemkab Sukoharjo Tak Ampuh, Warga Sebut Masih Cium Bau Busuk Limbah PT RUM
Dalam tinjauannya tersebut, DLH masih menemukan bau yang tidak sedap, yang masih di keluarkan PT RUM.
"Masih bau di sejumlah daerah, kita ingin pengupayaan Pengurangan produksi sambil pembenahan," imbuhnya.
Mengingat surat dari Pemkab yang akan memberikan sanksi kepada PT RUM jika tidak dapat mengatasi bau limbahnya.
DLH berencana akan menghentikan sementara produksi PT RUM jika hasil tinjauan hari ini masih berbau.
Saat Demo di Depan PT RUM Sukoharjo Warga Cium Bau Busuk Limbah, Demonstran Pun Bunyikan Kentongan |
![]() |
---|
Polres Sukoharjo Ungkap Ada 327 Personel Gabungan yang Dikerahkan Kawal Demo di Depan Pabrik PT RUM |
![]() |
---|
Ini Tiga Tuntutan Warga yang Akan Disampaikan saat Aksi Demo di Depan PT RUM Siang Ini |
![]() |
---|
Tanggapi Aksi Demo Warga Terdampak Limbah, Manajemen PT RUM Akui Bersedia Terima Keluhan |
![]() |
---|
Siang Ini, Warga Terdampak Limbah PT RUM akan Gelar Aksi di Depan Pabrik RUM |
![]() |
---|