15 Tahun Rumah Tangga Adem Ayem, Vincent Rompies Ungkap Karakter Sang Istri yang Jarang Ia Publikasi
Presenter Vincent Rompies terang-terangan menceritakan soal istrinya, Irfita Karina Karamoy, dan kehidupan rumah tangganya.
Penulis: Noorchasanah A | Editor: Reza Dwi Wijayanti
TRIBUNSOLO.COM - Presenter Vincent Rompies terang-terangan menceritakan soal istrinya, Irfita Karina Karamoy.
Diketahui, Vincent dan sang istri sudah membina kehidupan rumah tangganya selama 15 tahun.
Kehidupan rumah tangga keduanya pun jauh dari isu miring.
Sahabat dari Deddy Mahendra Desta ini pun juga dikenal jarang mempublikasikan soal istri dan anak-anaknya.
• Tes Kepribadian : Pilih Satu Gambar yang Menurutmu Paling Menarik, Bisa Ungkap Sisi dalam Dirimu
• Ramalan Zodiak Cinta Kamis, 18 Juni 2020: Gemini dalam Suasana Baik, Libra Terus Berdebat
• Triawan Munaf Ungkap Cerita Pernah Main di Sinetron Si Doel, Penonton Baru Sadar saat Diputar Ulang
Baik di media sosial maupun media publikasi lainnya.
Pada tayangan acara 'Tonight Show' ini, Vincent diminta berbagi tentang tips rumah tangga oleh sahabatnya, Onadia Leonardo, yang masih baru membina rumah tangga.
"Enggak ada (tips), elu jalanin aja, ada fase-fasenya kalau gue, semua orang kan berbeda-beda, enggak bisa disamain," kata Vincent.
"Tidak ada rumus atau buku pedoman menjadi orangtua, suami dan manusia di bumi, elu harus jalanin belajar dari kesalahan," lanjutnya.
Vincent pun terlihat tenang saat menceritakan soal istrinya.
Ia menyebut sosok Irfita tak hanya sebagai istri namun partner di dalam hidupnya.
"Gue udah menganggap istri sebagai partner of my life, ada kalanya dia menjadi partner, istri, dan ibu," jawab Vincent.
Tonton videonya di bawah ini:
Irfita Karina Karamoy atau yang kerap dipanggil Fifi memang jarang muncul di layar kaca.
Sebagai istri Vincent Rompies, ia nyaris tak pernah muncul.