Pilkada Boyolali 2020
Sah! Boyolali Dipimpin Said Hidayat-Wahyu Irawan, Menang Mutlak Lawan Kotak Kosong 95,5 Persen Suara
Pasangan Said Hidayat-Wahyu Irawan menjadi pemenang dalam kontestasi Pilkada Boyolali 2020.
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Asep Abdullah Rowi
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ilham Oktafian
TRIBUNSOLO.COM, BOYOLALI - KPU Boyolali telah rampung melakukan rekapitulasi surat suara tingkat Kabupaten melalui pleno yang masih berlangsung pada Rabu (16/12/2020).
Pasangan Said Hidayat-Wahyu Irawan menjadi pemenang dalam kontestasi Pilkada Boyolali 2020.
Ketua KPU Boyolali, Ali Fahrudin menyampaikan, pasangan yang diusung PDI Perjuangan itu unggul jauh dari musuhnya, yakni kotak kosong dengan perolehan 95,5 persen suara.
Said Hidayat-Wahyu Irawan unggul di tiap kecamatan maupun desa di Boyolali.
Baca juga: Meski Kalah, Cawabup Sukoharjo Buat Vlog Tak Singgung Pilkada,Tapi Minta Warga Tenang & Taat Protkes
Baca juga: Data Real Count KPU Boyolali Nyaris 100 Persen : Said-Wahyu 95,5 Persen, Kotak Kosong 4,5 Persen
Bahkan, dalam hitung suara resmi KPU Boyolali puluhan desa memenangkan Said Hidayat-Wahyu Irawan dengan perolehan 100 persen suara.
"Menetapkan pasangan calon Said Hidayat-Wahyu Irawan dengan perolehan 666.956 suara, kolom kosong yang tidak bergambar dengan perolehan 30.719 suara," katanya kepada TribunSolo.com.
Adapun total surat suara yang digunakan dalam Pilkada Boyolali 2020 berjumlah 718.650.
Rinciannya, sebanyak 697.675 surat suara sah terhitung dalam pencoblosan.
Sementara untuk surat suara tidak sah, termasuk yang rusak sebanyak 20.975 suara.
Untuk penetapan paslon sendiri bakal dilakukan usai ada tidaknya gugatan dalam Mahkamah konstitusi.
Data Real Count
Calon Bupati dan Wakil Bupati Boyolali, Said Hidayat dan Wahyu Irawan masih unggul telak meraup 95,5 persen atau 664.335 persen.
Pasangan yang diusung PDIP dan didukung Partai Golkar, PKB serta Partai Gerindra itu, menghempaskan kotak kosong yang hanya daoat 4,5 persen atau 31.142 suara.
Hal ini terekam dalam real count selama enam hari pasca Pilkada Boyolali 2020 yang dilansir situs resmi pilkada2020.kpu.go.id/#/pkwkk/tungsuara/33 pada Selasa (15/12/2020) pukul 18.00 WIB.