Berita Klaten Terbaru
Lewat Perbatasan Jateng - DIY, 50 Orang Luar Daerah Klaten Kena Swab Antigen, Hasilnya : Non Reaktif
Operasi antisipasi Covid-19 yang dilakukan di Pos Lalu Lintas Prambanan, Kabupaten Klaten, Kamis (11/2/2021) berhasil menjaring puluhan orang.
Penulis: Mardon Widiyanto | Editor: Adi Surya Samodra
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Mardon Widiyanto
TRIBUNSOLO.COM, KLATEN - Operasi antisipasi Covid-19 yang dilakukan di Pos Lalu Lintas Prambanan, Kabupaten Klaten, Kamis (11/2/2021) berhasil menjaring puluhan orang.
Kasatlantas Polres Klaten, AKP Bobby Anugerah Rachman mengatakan puluhan orang tersebut kemudian menjalani uji swab antigen.
"Kami telah melakukan 50 orang sudah diperiksa swab antigen acak dan hasilnya semua non reaktif," ucap Bobby, saya dihubungi TribunSolo.com, Kamis (11/2/2021).
Bobby mengatakan 50 orang yang melakukan swab antigen, berasal dari luar kota di antaranya dari Surabaya.
"Besok kita lihat kondisi dahulu, jika memungkinkan, kita akan mengadakan swab antigen kembali," kata Bobby.
Selain itu, Bobby mengatakan dalam operasi tersebut, juga dilakukan pembagian masker kepada pengendara dari arah DIY.
"Ada 1.500 masker yang dibagikan saat operasi itu," akunya.
• Coba Kabur saat Ditangkap, Residivis Spesialis Pikap L300 Ditembak Kakinya,Aksinya Bisa Curi 7 Mobil
• Ini Kakeknya Arya Saloka yang Tinggal di Kedung Gudel Sukoharjo : Sering Gregetan Lihat Mas Al di TV
Di Swab Acak
Sebelumnya, sejumlah warga luar daerah Kabupaten Klaten terjaring petugas untuk menjalani pengecekan bebas atau tidaknya terjangkit Covid-19.
Pemeriksaan dipusatkan di Jalan Raya Solo-Jogja di Pos Lalu Lintas Prambanan, Kabupaten Klaten yang jadi perbatasan Jateng-DIY, Kamis (11/2/2021).
Adapun petugas yang menjaga perbatasan ada dari Polres Klaten, Kodim 0723/Klaten, Dishub dan hingga tenaga kesehatan.
Kasat Lantas Polres Klaten, AKP Bobby Anugerah Rachman mengatakan operasi gabungan ini dalam rangka pencegahan persebaran Covid-19 jelang libur panjang Imlek.
• Penampakan IGD RS Darurat Covid-19 Solo : Mulai Tempat Tidur hingga Ada Alat dari Amerika Serikat
• RS Darurat Covid-19 di Benteng Vastenburg Segera Beroperasi, Ada Alat Berasal dari Amerika Serikat
"Kami disini akan menerapkan random swab antigen terhadap wisatawan ataupun pengemudi yang akan masuk Klaten," kata dia kepada TribunSolo.com.
Bobby mengatakan operasi ini juga dilaksanakan dalam hal ini antisipasi peningkatan arus dalam rangka hari libur panjang tahun baru Imlek.
Klaten
Berita Klaten Terbaru
Operasi antisipasi Covid-19
Operasi antisipasi Covid-19 Klaten
Tes Rapid Antigen
50 Orang Terjaring Operasi antisipasi Covid-19 Kla
Pasca Autopsi, Mayat Bayi yang Ditemukan di Saluran Irigasi Sawah Klaten Dimakamkan Oleh Dinsos |
![]() |
---|
Berkah Libur Imlek : Pernah Sepi karena Pandemi, Kini Jalanan di Ponggok Klaten Ramai Bak Jakarta |
![]() |
---|
Geger Penemuan Mayat Bayi di Saluran Irigasi Sawah Klaten, Polisi Tengah Autopsi dan Periksa 3 Saksi |
![]() |
---|
Kondisi Mayat Bayi di Saluran Irigasi Sawah Klaten: Ada Luka Lebam, Kaki Dicapit Kepiting |
![]() |
---|
Warga Dalangan Klaten Resah dengan Peredaran Miras dan Pemotor Ugal-ugalan, Polisi Persilakan Lapor |
![]() |
---|