Berita Seleb
Ussy Sulistiawaty Bagikan Transformasi Amel, Ungkap Pola Diet Sang Putri hingga BB Turun 5 Kilogram
Perlahan tapi pasti, Amel yang sudah beranjak remaja menunjukkan transformasi jadi lebih cantik. Perubahan fisik Amel diakui oleh Ussy Sulistiawaty.
Penulis: Hanang Yuwono | Editor: Rifatun Nadhiroh
intinya aq ga pernah maksain amel harus diet ketat krn dia msh dlm masa pertumbuhan,
begitu dia ready mamanya lngs sigap aturin apa aja makanan yg masuk ke tubuhnya, alhamdulillah dlm 2 bulan ini amel udah turun 5 kg,
skrg udah bisa dipeluk dari belakang
selooowww yg penting sehat dan amel pun happy ngejalanin program dietnya," tulis Ussy.
Unggahannya itu pun mendapat pujian dari warganet, baik fans maupun rekan artisnya.
Andhika Pratama Ungkap Rasa Sayang kepada Amel yang Kini Berusia 16 Tahun, Panggil 'Anak Sulungku'
Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty kini tengah menikmati masa-masa bahagia sebagai orangtua.
Selasa (1/9/2020) lalu, Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty dikaruniai anak kelima yang berjenis laki-laki.
Baca juga: Pesan Haru Andhika Pratama untuk Anak Lelaki Satu-satunya, Minta Saka Jaga Ussy Sulistiawaty Kelak
Baca juga: Ussy Sulistiawaty Bersyukur Dikaruniai Banyak Anak, Ungkap Doanya di Masa Muda Kini Terkabul
Anak itu lantas diberi nama Sakalingga Ibra Pratama dan merupakan anak laki-laki pertama di keluarga Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty.

Diketahui Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama saat ini memiliki lima anak.
Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama menikah pada 21 Januari 2012.
Saat menikah, Ussy Sulistiawaty telah memiliki dua orang anak dari pernikahannya terdahulu.
Yakni, Nur Amalia Putri dan Syafa Al Zahra.
Sementara, dengan Andhika Pratama, Ussy melahirkan dua anak perempuan, Shakeela Eleanor Ameera dan Sheva Elmira Lorrenia, lalu terakhir adalah Sakalingga.
Memiliki banyak anak, Andhika dan Ussy selalu melindungi putra putrinya saat ada yang mengusik.