Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Berita Solo Terbaru

Nasib Pilu Raksasa Retail Centro, Sudah Dihantam Pandemi, Kini Satu-satunya di Solo Resmi Ditutup

Raksasa retail Indonesia bernama Centro Department Store mengumumkan telah resmi pailit pada Selasa (18/5/2021).

Penulis: Azfar Muhammad | Editor: Asep Abdullah Rowi
TribunSolo.com/Azhfar Muhammad
Kondisi Centro yang sudah tutup kondisinya sepi dan sunyi di Solo Paragon Mall di Jalan Yosodipuro No 133, Mangkubumen, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Selasa (18/5/2021). 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Azhfar Muhammad Robbani

TRIBUNSOLO.COM,SOLO - Imbas dinyatakan pailit, Centro Department Store di Kota Solo resmi ditutup alias tak beroperasi.

Kabar tersebut pastinya menyesakkan hati bagi pecinta fashion di Kota Bengawan.

Entah apa yang membuat toko Centro yang buka sejak 2012 di Solo itu tutup, apakah gempuran pandemi atau masalah lain.

Mengingat Centro Department Store mengumumkan resmi pailit, Selasa (18/5/2021).

Lantas bagimana dengan nasib gerai Centro di Kota Solo?

Kondisi Centro yang sudah tutup di Solo Paragon Mall di Jalan Yosodipuro No 133, Mangkubumen, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Selasa (18/5/2021).
Kondisi Centro yang sudah tutup di Solo Paragon Mall di Jalan Yosodipuro No 133, Mangkubumen, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Selasa (18/5/2021). (TribunSolo.com/Azhfar Muhammad)

Adapun Centro hanya ada di Solo Paragon Mall di Jalan Yosodipuro No 133, Mangkubumen, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo.

Dari pantauan TribunSolo.com, toko yang menyediakan lifestyle tersebut sudah tutup dan sepi, sehingga pemandangan berbanding terbalik dari biasanya.

Itu menunjukan tidak adanya kegitan berjubel ataupun kegiatan beroperasi.

Semua toko terlihat terkunci rapat di lantai 1 bahkan namanya pun sudah dicopot meskipun masih berbekas.

Baca juga: Pakuwon Resmi Akuisisi Hartono Mall Solo Baru, Bakal Dikonsep Seperti Mall di Surabaya?

Baca juga: Beredar Kabar Belasan Gerai Matahari Bakal Ditutup Tahun Ini, Begini Kondisi Gerai Matahari di Solo

Adapun kawasan Centro Ground Floor di lantai dasar mall sudah dimanfaatkan oleh manajemen mall untuk bazzar.

Chief Marketing Communication Solo Paragon Mall, Veronica Lahji membenarkan, toko Centro tersebut telah resmi tutup dan berhenti beroperasi.

“Untuk kabar Centro memang sudah tutup dari sebelum lebaran kemarin,” kata Vero kepada TribunSolo.com, Selasa (18/5/2021).

Vero katakan saat ini tenant yang menjadi tempat jual beli pakaian di Lantai Ground Floor dan lantai 1 tengah tutup.

“Ya sekarang ditutup sudah isinya sudah kosong,” ujarnya.

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved