Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Christian Sugiono Ajarkan Putra Sulungnya untuk Menjadikan Sholat Sebagai Kebutuhan Sejak Dini

Sebagai keluarga yang memeluk Islam, Tian telah mengajarkan putra sulungnya itu untuk melaksanakan ibadah salat.

Penulis: Rifatun Nadhiroh | Editor: Hanang Yuwono
Instagram
Christian Sugiono berharap putranya terus ingat sholat 

"Alhamdulillah Papa Tian idaman"

Sejumlah netizen lain nampak bertanya-tanya apakah Tian telah menjadi seorang mualaf.

Baca juga: Ayya Renita Makin Terkenal Berkat Ikatan Cinta, Terungkap Sikapnya kepada Para Pemain Dunia Terbalik

Ternyata belum banyak yang tahu, sebelum Christian menikahi Titi Kamal, ia telah memeluk agama Islam.

Ia menjadi mualaf sejak Oktober 2008.

Sedangkan pernikahannya dengan Titi digelar pada 6 Febuari 2009.

Titi Kamal dan Christian Sugiono
Titi Kamal dan Christian Sugiono (INSTAGRAM/@titi_kamall)

Sebelum akhirnya menikah, pasangan ini telah berpacaran selama 10 tahun.

Dulu keduanya memang memiliki perbedaan agama, hubungan mereka pun putus nyambung hingga akhirnya mantap untuk menikah.

Saat masih pacaran, Christian menyebut Titi-lah yang sering meminta untuk mengakhiri hubungan mereka.

"Masalahnya Titi yang sering ngomong putus, makanya gue enggak ingat," kata Christian Sugiono, dikutip dari kanal YouTube Titi dan Tian, Senin (28/12/2020).

Saat itu, Tian berpikir alasan Titi selalu meminta putus adalah karena sifat yang belum dewasa.

Baca juga: Tanggapan Naysilla Mirdad Ketika Ditanya Kenapa Tak Laku-laku, Padahal Usianya Sudah Matang

"Karena dia dulu masih childish, apa-apa maunya yang ini, belum mature,"

"Apa-apa maunya gini, gitu, sedangkan kalau itu kan problem harus cari solusinya," kata Tian menambahkan.

Tian lantas menggoda istrinya, dia mengaku tidak tahan dan bosan ketika Titi Kamal selalu meminta putus.

"Enggak tahan juga sih, bosan juga," kata Tian berkelakar.

Meski Titi sering minta putus, Tian akhirnya terbiasa dan mengetahui bahwa permintaan itu hanya gertakan saja.

"Awal-awal ya okelah. Cuma lama-lama sudah kelihatan pattern-nya,"

"Ah, ini paling cuma ngomong doang," ujar Tian disambut tawa Titi Kamal.

(*)

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved