Liga Inggris
Man United Bersiap Ditolak, Leon Goretzka Putuskan Ingin Menetap di Bayern Muenchen
Jadi bidikan Manchester United, Leon Goretzka putuskan mantap bertahan di Bayern Muenchen.
TRIBUNSOLO.COM - Jadi bidikan Manchester United, Leon Goretzka putuskan mantap bertahan di Bayern Muenchen.
Kabar yang menyebut dirinya menjadi bidikan Manchester United, santer terdengar beberapa waktu lalu.
Seperti diketahu gelandang tengah Bayern Muenchen, Leon Goretzka, dihubungan dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas 2021 ini.
Manchester United membidik Leon Goretzka sebagai langkah antisipasi akan kepergian Paul Pogba.
Paul Pogba diisukan bakal segera angkat kaki dari Old Trafford.
Kabar menyebutkan, Paul Pogba bakal bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG).
Sebelumnya, Man United percaya diri untuk bisa mendapatkan jasa Goretzka.
Mengingat kontraknya di Bayern Muenchen yang menyisakan satu tahun atau hingga Juni 2022.
Namun, pembahasan kontrak baru antara gelandang timnas Jerman dan pihak Muenchen tengah menemui jalan buntu.
Dilansir BolaSport.com dari Spox, negosiasi kontrak baru terhenti akibat ketidak sepakatan perihal gaji.
Goretzka menuntut upah sebesar 20 juta euro (sekitar Rp 342 miliar) per tahun dalam kontrak barunya.
Akan tetapi, tuntutan tersebut telah mendapat penolakan dari klub.
Meski demikian, Goretzka yakin masa depannya ada di Allianz Arena dan tidak mempertimbangkan tawaran lain.
Goretzka disebut-sebut tetap pada jalur untuk menyepakati kontrak baru dengan juara Bundesliga musim 2020-2021 tersebut.
Jadi Sorotan Warganet Saat Laga Man United Vs Arsenal, De Gea Terjatuh Setelah Disentuh Nketiah |
![]() |
---|
Kesal dan Kritik Mentalitas Timnya saat Hadapi Arsenal, Ten Hag Sebut Man United Sulit Jadi Juara |
![]() |
---|
Meski Keok dari Arsenal, Stiker Manchester United ini Jadi Raja Gol Pasca Piala Dunia 2022 |
![]() |
---|
Keok Lawan Arsenal, Roy Keane Sebut Manchester United Belum Move On dari Masalah |
![]() |
---|
Bawa-bawa Nama Man City, Erik Ten Hag Marah Man United Dipermalukan Arsenal di Liga Inggris |
![]() |
---|