Berita Solo Terbaru
Pertama Kali, Ratusan Pelajar di Solo Disuntik Vaksin Covid-19, Dilihat Langsung Ganjar & Gibran
Vaksinasi Covid-19 untuk siswa-siswi di Kota Solo pertama dilaksanakan pertama kalinya pada Rabu (4/8/2021).
Penulis: Mardon Widiyanto | Editor: Asep Abdullah Rowi
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Mardon Widiyanto
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Vaksinasi Covid-19 untuk siswa-siswi di Kota Solo pertama dilaksanakan pertama kalinya pada Rabu (4/8/2021).
Ada 500 siswa-siswi yang menerima vaksin Covid-19 berlokasi di SMAN 3 Solo.
Berdasarkan pantauan TribunSolo.com, terlihat sejumlah siswa-siswi dari SMP hingga SMA Negeri di Solo telah menunggu di meja pendaftaran.
Setelah mereka mendaftar, mereka diarahkan ke ruang-ruang kelas yang ditentukan.
Dalam vaksinasi tersebut, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming meninjau lokasi tersebut.
Baca juga: 36 Ribu Siswa di Boyolali Diusulkan Vaksin Covid-19, Disdikbud: Zona Hijau, Bisa Sekolah Tatap Muka
Baca juga: Kapan Tatap Muka di Solo Dimulai, Padahal Sekolah Mulai Masuk Pertama Hari Ini? Begini Kata Disdik
Mereka berkeliling untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi tersebut berjalan lancar.
"Wali Kota Solo sudah mulai memvaksin untuk anak, sementara di beberapa kota lain juga sudah mulai," terang dia di lokasi.
"Karena kan pikirannya kapan akan mulai tatap muka," akunya.
Siswa kelas 8 SMPN 24 Solo yang menerima vaksin, Aisyah Nur Rahmadani (13) mengaku senang.
"Rasannya biasa, tidak merasakan sakit," kata dia.
Dia berharap usai vaksin, dia bisa belajar di sekolah dan bertemu dengan teman sekelasnya.
"Ya, ingin saya bisa sekolah di kelas lagi dan normal kembali," harapnya.
Kepala Dinas Etty Retnowati menyebut ada 500 siswa-siswi yang mendapatkan vaksinasi Covid-19.
"Hari ini telah dilakukan vaksinasi Covid-19 pertama untuk siswa-siswi disini, ada sekitar 500 orang," kata dia.