Berita Seleb
Ingat Yurav? Putra Ravi Bhatia & Eks Pramugari Cantik Indonesia Tumbuh Tampan, Kini Pintar Mengaji
Setelah bercerai dari Ravi Bhatia, Yulida memboyong putra tampannya ke Indonesia. Kini Yurav diajarinya belajar agama Islam sejak kecil.
Penulis: Hanang Yuwono | Editor: Rifatun Nadhiroh
TRIBUNSOLO.COM -- Demam serial India di Indonesia beberapa tahun lalu membuat sejumlah aktor mantap menikahi perempuan Tanah Air.
Salah satu pernikahan yang sempat jadi sorotan adalah pernikahan Ravia Bhatia dan Yulida Handayani.
Di awal pernikahan, mereka menunjukkan potret harmonis sebagai suami istri hingga membuat fans Ravi Bhatia merasa iri.
Namun, kabar mengejutkan datang.
Baca juga: Larissa Chou Dekat dengan Ibu yang Berbeda Keyakinan, Akui Kerap Dapat Pertanyaan Ini saat Ketemu
Baca juga: Devano Danendra Putra Iis Dahlia Pamer Gaya Rambut Baru, Dipuji Mirip Zayn Malik, Intip Potretnya
Tak lagi memajang foto bersama, terungkap jika Ravi Bhatia dan dan Yulita Handayani sudah bercerai.

Hal itu diungkapkan sendiri Yulida Handayani saat ditanya tentang kondisi pernikahannya dengan Ravi Bhatia.
Mantan pramugari ini sudah bercerai dengan aktor bintang serial Jodha Akbar tersebut sejak 2019.
Kini Yulida pun menyandang status single mom.
Pasca bercerai dari Ravi Bhatia, Yulida pun memboyong putra semata wayang mereka yang bernama Yurav Bhatia untuk pulang ke Indonesia.
Kini, Yurav Bhatia sudah tumbuh tampan mewarisi paras sang ayah.
Yulida juga membuatkan akun media sosial Instagram untuk anaknya itu hingga mencuri perhatian fans.
Di media sosial Instagramnya, Yulida kerap mengunggah tumbuh kembang anak.
Yurav Bhatia pun tumbuh menjadi anak pintar.
Dalam sebuah kesempatan, Yulida mengajari anaknya mengaji dan berbicara bahasa Indonesia.
Tampaknya, Yurav Bhatia sendiri cukup bahagia hidup di Indonesia.