Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Viral

Viral Speaker Smartphone Bisa Dibersihkan Pakai Musik, Pengamat: Secara Teknis Memang Bisa

Sebuah video yang memperlihatkan informasi tentang tips membersihkan speaker smartphone Android viral di media sosial.

(Samsung)
Ponsel lipat terkini. 

TRIBUNSOLO.COM - Sebuah video yang memperlihatkan informasi tentang tips membersihkan speaker smartphone Android viral di media sosial.

Dalam videonya memutar suara yang cukup melengking, mirip seperti suara sirine, namun, tanpa irama.

Baca juga: Jawaban Wali Kota Solo Gibran Dituding Menyembunyikan & Memanipulasi Minyak Goreng : Jelas Salah

Meski demikian audionya berulang dengan nada sama.

Dilansir dari Kompas.com, untuk diketahui video tersebut diunggah melalui channel Arfa Fazri, seorang warganet membagikan konten yang diklaim merupakan "suara pembersih speaker" dari debu dan air untuk smartphone Android.

Saat diputar, audio tersebut terdengar biasa saja tanpa sesuatu yang spesial.

Dalam videonya pemilik video menceritakan proses pembersihan speaker smartphone membutuhkan waktu mulai dari 1-5 menit, menyesuaikan partikel yang menghambat.

Untuk membersihkan hambatan speaker yang tergolong sedikit, pengguna bisa memutar suara pembersih speaker selama 1-2 menit.

Adapun untuk membersihkan hambatan yang cukup besar, Anda dapat memutar audio pembersih hingga 5 menit.

"Jalankan suara ini 1-2 menit, jika Anda menemukan suara getaran speaker sedikit terhambat karena ada air atau debu. Jika getaran lumayan terhambat, jalankan suara ini (selama) 3 menit sampai 5 menit sembari menggoyangkan perangkat dengan arah speaker menghadap ke bawah," demikian keterangan pada video itu.

 

 

Baca juga: Marshel Widianto Beli Konten Syur Dea OnlyFans, Video Roasting Wika Salim Diungkit, Tanya soal Link

Penjelasan pengamat gadget

Namun, benarkah hanya dengan menyetel suara tersebut maka speaker smartphone akan bersih dengan sendirinya?

Dilansir dari Kompas.com, menurut pengamat gadget, Lucky Sebastian suara dalam video itu memang bisa digunakan untuk membersihkan speaker smartphone.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved