Berita Solo Terbaru
5 Sate Ayam yang Terkenal Enak di Solo, Ada Warung Legendaris Sudah Buka Puluhan Tahun
Nah, mana saja warung sate ayam paling enak di Solo? Simak rangkumannya seperti dikutip TribunSolo.com:
Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono
Tidak heran jika mudah menemukan warung makan yang menjual menu sate ayam di sejumlah daerah di Indonesia.
Pun demikian di Solo, ada banyak warung sate ayam yang bisa kamu coba.
Biasanya antara satu warung dengan warung lainnya menyajikan menu sate ayam bercitarasa khas masing-masing.
Baca juga: Kuliner Anti Mainstream di Karanganyar: Sate Landak, Tongseng Bekicot hingga Rica-rica Biawak
Baca juga: Sate Kelinci Pak Peng, Kuliner Favorit di Sragen yang Tak Boleh Dilewatkan, Bumbu Kecapnya Juara
Nah, mana saja warung sate ayam paling enak di Solo? Simak rangkumannya seperti dikutip TribunSolo.com dari TribunTravel.com berikut:
1. Sate Ayam Pak Har
Sate Ayam Pak Har beralamat di Jalan Ronggowarsito No.60, Keprabon, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jateng.
Bisa dibilang Sate Ayam Pak Har termasuk sate ayam legendaris di Solo yang sudah buka selama puluhan tahun.
Sate Ayam Pak Har bumbu kacangnya bercitarasa manis yang pas dan irisan daging ayamnya besar dan empuk.
Penasaran mencicipi Sate Ayam Pak Har? Biasanya warung ini ramai saat jam makan malam, sehingga pelanggan harus sabar mengantre.
Sate Ayam Pak Banjir berlokasi di Jalan Ronggowarsito No.56, Kampung Baru, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
Sate Ayam Pak Banjir merupakan warung sate ayam legendaris di Solo dan cukup terkenal di kalangan warga lokal.
Lokasinya mudah dijangkau dan tempatnya nyaman, bisa makan di meja warung tenda dan lesehan sambil menikmati suasana malam Kota Solo.
Di warung Sate Ayam Pak Banjir ada beberapa pilihan sate, mulai dari daging ayam, kulit ayam, uritan (jeroan ayam).
Daging satenya empuk dengan sambal kacang lembut bercitarasa khas, Sate Ayam Pak Banjir bisa jadi pilihan menu makan malammu.