Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Berita Seleb

Sukses Manggung di Sragen, Andika Kangen Band Beri Pesan Menyentuh untuk Orang yang Lagi Berjuang

Usai manggung di Sragen, Andika Mahesa vokalis Kangen Band pun menuliskan pesan menyentuh untuk warga.

Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono
INSTAGRAM/babang_andikamahesa
Andika Kangen tulis pesan menyentuh setelah konser di Sragen. 

TRIBUNSOLO.COM, SRAGEN - Konser Kangen Band di Kabupaten Sragen disambut meriah oleh warga Sragen.

Usai manggung di Sragen, Andika Mahesa vokalis Kangen Band pun menuliskan pesan menyentuh untuk warga.

Pesan itu ia sampaikan di akun Instagram pribadinya, Minggu (29/5/2022).

Diberitakan TribunSolo.com, Alun-alun Sasono Langen Putro penuh dengan warga yang rindu dengan suasana hiburan yang sudah dua tahun tak diselenggarakan itu. 

Baca juga: Copet, HP Hilang Pak! Konser Kangen Band di Sragen Dijubeli Ribuan Manusia, Jadi Pestanya Para Copet

Baca juga: Sisa-sisa Konser Kangen Band di Alun-alun Sragen: Ada Penonton Kecopetan dan Sampah Berserakan

Sebelum Andika naik ke atas panggung, penonton tak sabar menyambut kedatangan sang vokalis yang paling ditunggu-tunggu.

Dengan diiringi dentuman drum, Andika Mahesa naik ke atas panggung dan langsung disambut sorakan penonton yang hadir. 

Ketika lagu pertama dinyanyikan, ribuan penonton yang hadir langsung larut untuk menyanyikan lagu Kangen Band yang sangat lekat diingatan itu. 

Di atas panggung, Andika Mahesa dkk tampil dengan penuh enerjik.

Penonton pun tak kalah enerjik namun tetap kondusif. 

Andika Kangen Band mengenakan jaket bewarna hitam putih, dan mengenakan kaos bewarna kuning dengan gambar kartun Simpsons.

Ditanya setibanya di Kantor Bupati Sragen, Andika Mahesa mengatakan akan menyanyikan lagu sebanyak 1 album full.

Warga tumplek blek padati di Alun-alun Sasono Langen Putro demi menyaksikan Andika dan Kangen Band dalam rangka puncak HUT ke-276 Sragen, Sabtu (28/5/2022).
Warga tumplek blek padati di Alun-alun Sasono Langen Putro demi menyaksikan Andika dan Kangen Band dalam rangka puncak HUT ke-276 Sragen, Sabtu (28/5/2022). (TribunSolo.com/Septiana Ayu)

"(Bernyanyi berapa lagu?) Satu album mungkin," begitu katanya ketika hendak menuju panggung. 

Kangen Band mulai tampil sekitar pukul 21.40 WIB. 

Dalam sambutannya, Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati mengatakan dengan keceriaan ribuan warga Sragen itu diharapkan mampu membangkitkan gotong royong membangun Sragen

"Semoga dengan keceriaan kita malam hari ini bisa membangkitkan gotong royong membangun Sukowati," ujarnya Sabtu (28/5/2022). 

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved