Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Berita Karanganyar Terbaru

Kecelakaan Dua Mobil Mewah di Flyover Palur Karanganyar, Mobil Mazda Putih Terbalik di Tengah Jalan

Diduga karena silau sinar cahaya lampu penerangan jalan, pengemudi Mobil Mazda menabrak pembatas jalan beton yang berada di ujung barat Flyover Palur

Istimewa
Kondisi mobil Mazda yang terbalik usai menabrak median jalan di Flyover Palur, Jaten, Kabupaten Karanganyar, Selasa (11/7/2022). 

Fadli mengatakan terkait perkembangan kasus tersebut akan diserahkan ke Polres Karanganyar.

Dia mengaku pihaknya hanya sekedar membantu Polres Karanganyar.

"Nanti perkembangan diberitahu Kapolres, kami hanya backup," singkatnya.

Detik-detik Kecelakaan Karambol Karanganyar

Kecelakaan maut di jalan Tol Solo-Ngawi KM 513+800 B, tepatnya di Kecamatan Kebakkramat, Kabupaten Karanganyar, Rabu (11/5/2022) dini hari melibatkan 4 bus pariwisata yang membawa pelajar SMPN 1 Kepanjen, Malang.

Seorang sopir yang selamat memberikan keterangan detik-detik kejadian kecelakaan karambol maut yang menewaskan satu orang tersebut. 

Arianto (44) supir Bus Rana Jaya Nopol Z-7612-TD mengatakan, sebelum terjadi kecelakaan tersebut, ada 7 bus pariwisata yang membawa pelajar SMPN 1 Kepanjen Malang di Tol Solo-Ngawi acara iring-iringan.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Sragen : Keluarga dari Gunung Kidul, Sopir Tewas, 2 Balita Selamat

Baca juga: Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut di Tol Karanganyar : Bus Wisata SMPN 1 Kepanjen, Kernet Tewas

Mendekati lokasi kejadian, dia mengaku mendengar suara teriakan dari kernetnya. 

"Iring-iringan biasa, kernet saya berteriak dan memperingatkan saya di depan ada laka," kata Arianto, kepada TribunSolo.com, Rabu (11/5/2022).

Ari mengatakan, mendengar teriakan kernetnya, lantas ia mengerem laju bus yang ia kemudikan. 

Setelah busnya mengerem mendadak, kendaraan yang berada dibelakangnya kemudian menyundul busnya.

"Setelah saya rem mendadak, kemudian sama ada yang menyundul bus dari belakang, " ucap Ari.

Baca juga: Zinidin Zidan Jadi Korban Berita Hoaks Dikabarkan Meninggal Dunia karena Kecelakaan: Parah Sih Ini

Dia menuturkan ia mengaku membawa sekitar 50 penumpang yang menuju ke Yogyakarta.

Ia menjelaskan, puluhan penumpang yang terdiri dari guru dan siswa tersebut tidak mengalami luka-luka atas kejadian tersebut.

"Saya bawa 50 penumpang, guru dan siswa, mereka selamat dan mengalami luka-luka," ujar Ari.

Sementara itu, Manager Operasional PT JSN, Budi Hermawan mengatakan kecelakaan tersebut menyebabkan 12 orang mengalami luka ringan serta 1 orang meninggal dunia.

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved