Berita Persis Solo
Lima Jam Jelang Kick Off Persis Solo vs Bali United, Tiket Belum Sold Out, Ini Penjelasan Manajemen
Tiket pertandingan antara Persis Solo vs Bali United belum terjual habis lima jam jelang Kick Off. Manajemen sebuat karena faktor waktu.
Penulis: Adi Surya Samodra | Editor: Ryantono Puji Santoso
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Adi Surya Samodra
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Tiket laga Persis Solo vs Bali United belum ludes terjual lima jam sebelum kick-off di Stadion Manahan, Kamis (15/9/2022).
Dari pantauan TribunSolo.com, hanya tiket tribun Sayap Utara, B6, B7, dan B8 yang sudah ada keterangan 'habis terjual' pada pukul 15.33 WIB.
Sementara itu, tiket di tribun VVIP Tengah, VVIP Utara, VVIP Selatan, VIP Sayap Selatan, Tribun Utara, dan Tribun Selatan masih bisa dibeli.
Padahal Persis akan bermain pukul 20.30 WIB hari ini.
Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona mengatakan penjualan tiket laga Persis Solo vs Bali United memang tidak cepat habis.
Waktu pertandingan diduga menjadi salah satu faktor yang memicu tiket laga Persis Solo vs Bali United tak cepat habis.
"Penjualan tidak cepet habis seperti saat laga Persis Solo melawan PSIS Semarang," kata dia.
Baca juga: Set Piece Bali United Jadi Momok, Persis Solo Yakin Menang, Andri Ibo : Sudah Analisis dari Video
"Mungkin karena kita mainnya di weekday, dan mainnya malam," kata dia.
"Tapi, penjualan online untuk tribun timur sudah sold out, kemungkinan yang tersisa tribun lain selain tribun timur," tambahnya.
Bryan menambahkan, kuota suporter Bali United di Stadion Manahan berada di kisaran 1.500.
"Kalau sesuai regulasi 1.500 atau 2.000. Asumsi saya kemungkinan yang ada 500 sampai 1000 orang," katanya.
Prediksi Susunan Pemain
Persis Solo bakal melawan Bali United di Stadion Manahan, Solo, Kamis (15/9/2022).
Skuad asuhan Rasiman tersebut perlu mewaspadai semangat Bali United untuk mempertahankan laju positif mereka di Liga 1 musim 2022/2023.
Sejauh ini, skuad asuhan Stefano Cugurra itu berhasil menyapu bersih lima laga terakhir dengan kemenangan dan dalam performa yang baik.
"Kami punya waktu lebih sedikit buat persiapan tim buat pertandingan ini, kami lebih fokus recovery pemain setelah main lawan Dewa di rumah, buat pemain tidak cedera," kata Stefano.
"Dan kami pakai satu hari latihan taktik buat persiapan tim," tambahnya.
Baca juga: Preview Persis Solo vs Bali United : Persis Belum Pernah Menang, Tim Lawan Bawa Modal Fantastis
Baca juga: Saran Wakapolresta Solo Soal Pengamanan Persis vs Bali United: Penerangan Ditingkatkan Lagi
Lini serang Bali United, misalnya, sedang ganas-ganasnya. Itu bisa dilihat saat laga Bali United vs Dewa United.
Ilija Spasojevic yang kerap memimpin lini serang Serdadu Tridatu mampu memborong hattrick di laga tersebut.
Gol pertamanya bermula dari umpan sepak pojok yang dikirimkan Fadil Sausu.
Umpan tersebut berhasil disambar Spasojevic dan dijadikan gol.
Spasojevic kemudian berhasil menceploskan gol kedua setelah mengeksekusi dengan baik penalti.
Sementara gol ketiganya berhasil dicetaknya setelah mampu membangun kerja sama dengan Privat Mbarga.
Selain itu, Persis Solo juga sebaiknya meminimalkan pelanggaran-pelanggaran di area dekat kotak penalti.
Pasalnya, itu rawan membuat Persis Solo dihukum oleh Bali United.
Mereka perlu belajar dari laga Bali United vs Dewa United, terkhusus gol pertama Serdadu Tridatu.
Gol tersebut bermula dari pelanggaran Dias Angga Putra terhadap Privat pada menit ke-27 sehingga Bali United mendapat hadiah tendangan bebas.
Baca juga: Pengamanan Persis vs Bali United Diperketat : 600 Personel Diterjunkan, Tiap Kendaraan Diperiksa
Baca juga: Mau Beli Tiket Persis Solo vs Bali United? Ada 9 Ticket Box : Jangan Lupa KTP atau Kartu Pelajarnya
Fadil mampu mengirim umpan tendangan bebas yang berhasil dijadikan gol Privat.
Umpan-umpan set piece Fadil memang begitu menakutkan dalam laga Bali United vs Dewa United.
Umpan-umpannya tercatat berhasil berbuah empat gol dalam laga Bali United vs Dewa United.
Empat gol tersebut masing-masing dicetak Privat, Haudi Abdillah, Novri Setiawan, dan Spasojevic.
Palang pintu yang akan dipasang Persis Solo, diantara Andri Ibo, Jaimerson Xavier, Fabiano Beltrame atau Rian Miziar perlu mengantisipasi itu.
Selain itu, pergerakan Fernando Rodriguez Ortega atau Samsul Arif berpeluang mendapat pengawalan ketat dari pertahanan Bali United.
Mereka berpeluang mendapat pengawalan ketat dari pertahanan Bali United.
Tapi, skuad asuhan Stefano Cugurra itu berpotensi tanpa William Pacheco di pos itu.
Meski demikian, Haudi tetap memiliki kemampuan bertahan dan screening yang baik. Itu dapat dilihat saat dirinya mengawal Karim Rossi.
Pelatih Interim Persis Solo, Rasiman mengatakan semua pemain Bali United perlu diwaspadai, termasuk pelapis yang dimiliki mereka.
"Bali United tim juara (yang sudah dibangun selama) bertahun-tahun. (Memiliki) pelapis yang sama baiknya," ucap dia.
"Skuad Bali United sudah disusun untuk main di dua kompetisi, AFC dan Liga Indonesia, sehingga memiliki bekal pemain,".
"Bali United matang, kita harus cermat menghadapi mereka," ujar dia.
Berikut prediksi susunan pemain Persis Solo vs Bali United :
Persis Solo
M Riyandi ; Abduh Lestaluhu, Fabiano Beltrame, Jaimerson Xavier, Andri Ibo ; Taufiq Febriyanto, Chrystna Bhagascara, Alexis Messidoro, Irfan Jauhari, Ryo Matsumura ; Fernando Rodriguez Ortega.
Bali United
Nadeo Argawinata ; I Made Andika, Haudi Abdillah, Leonard Tupamahu, Ricky Fajrin ; Privat Mbarga, Fadil Sausu, Hariono, Eber Bessa, Yabes Roni ; Ilija Spasojevic.
Preview Persis Solo vs Bali United
Persis Solo dan Bali United sebelumnya pernah bertemu, namun tidak dalam pertandingan resmi.
Keduanya berduel hanya dalam dua laga uji coba yang digeber setahun terakhir.
Hasilnya, Persis Solo tercatat belum pernah menang dalam dua laga itu.
1. Persis Solo 1-2 Bali United (16 Juni 2022)
Uji coba pertama Persis Solo vs Bali United terjadi dalam rangka 'Tour de Java' yang digeber Serdadu Tridatu.
Uji coba tersebut terjadi di Stadion Manahan, Rabu (16/6/2022).
Bali United mampu unggul lebih dulu meski permainan merek sempat tidak berjalan baik di babak pertama.
Baca juga: Set Piece Bali United Jadi Momok, Persis Solo Yakin Menang, Andri Ibo : Sudah Analisis dari Video
Baca juga: Persis Solo vs Bali United : Rasiman Waspadai Pemain Pelapis, Teco Respek Kualitas Tim Lawan
Fahmi Al Ayyubi menjadi pencetak gol pertama Bali United pada menit ke-47.
Bali United kemudian mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-51 lewat gol Ilija Spasojevic.
Persis Solo hanya mampu membalas lewat gol yang dilesakkan Rivaldi Bawuo pada menit ke-70. Skor 2-1 menjadi hasil akhir uji coba tersebut.
2. Persis Solo 2-2 Bali United (5 Juni 2022)
Persis Solo dan Bali United kemudian kembali bertemu dalam laga uji coba di Stadion Sriwedari, Minggu (5/6/2022).
Saat itu, mayoritas pemain yang diturunkan Bali United merupakan sosok-sosok yang belum mendapat menit bermain di laga uji coba melawan PSS Sleman.
Persis Solo berhasil unggul terlebih dulu pada menit ke-45 lewat Sutanto Tan.
Baca juga: Hanya Ada Jeda 4 Hari, Persis Solo & Bali United Coba Maksimalkan Persiapan Sebelum Duel di Manahan
Baca juga: Kondisi Skuad Persis Jelang vs Bali United : Jaimerson & Kanu Latihan, Pancar Pakai Penyangga Tangan
Itu bermula dari tendangan bebas Chrystna Bhagascara yang disambut sundulan Andri Ibo.
Sundulan Ibo kemudian berbuah bola pantul yang langsung disambar Sutanto Tan untuk menjadi gol.
Bali United kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-73.
Itu bermula dari Fabiano Beltrame yang melakukan handsball di kotak penalti.
Lerby Eliandri yang mengeksekusi itu mampu menjalankan tugas dengan baik dan berhasil mencetak gol penyama kedudukan.
Dua menit setelahnya, Persis Solo mampu kembali unggul lewat serangan balik yang diawali Hamsa Lestaluhu.
Serangan itu kemudian dituntaskan dengan gol yang dicetak Samsul Arif.
Kemenangan Persis Solo buyar setelah Rizky Pellu menyamakan kedudukan saat lima menit jelang bubaran. Itu membuat skor akhir menjadi 2-2.
Hasil 5 Laga Terakhir
Persis Solo dan Bali United kemudian akan bertemu dalam laga Liga 1 musim 2022/2023 di Stadion Manahan, Kamis (15/9/2022).
Persis Solo membawa modal yang kurang impresif, selain dari rekor pertemuan dengan Bali United.
Klub kebanggaan wong Solo itu tercatat hanya mengantongi 2 kemenangan dalam lima laga terakhir. Sisanya, 1 seri dan 2 kekalahan.
Sementara Bali United, mereka datang dengan badan tegap setelah menyapu lima laga terakhir dengan kemenangan.
Berikut hasil 5 laga terakhir Persis Solo dan Bali United :
Persis Solo :
1. Bhayangkara FC 0-1 Persis Solo
2. Persis Solo 1-0 Madura United
3. Borneo FC 2-1 Persis Solo
4. Persis Solo 0-0 PSIS Semarang
5. PSS Sleman 2-1 Persis Solo
Bali United :
1. Barito Putera 1-2 Bali United
2. Persib Bandung 2-3 Bali United
3. Bali United 4-0 Persik Kediri
4. Persebaya Surabaya 0-1 Bali United
5. Bali United 6-0 Dewa United
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/Sejumlah-pemain-Persis-tengah-melakukan-mini-game-dalam-official-training-di-Stadion-Manahan.jpg)