Liga Perancis
Keburu Viral, Direktur Paris Saint-Germain Bantah Kylian Mbappe Hengkang dari PSG
Direktur Paris Saint-Germain, Luis Campos menyebut kabar hengkanya Kylian Mbappe dari PSG adalah Hoax atau tidak benar
Penulis: Tribun Network | Editor: Tara Wahyu Nor Vitriani
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Direktur Paris Saint-Germain, Luis Campos menyebut kabar hengkanya Kylian Mbappe dari PSG adalah Hoax atau tidak benar.
Luis Campos mengatakan, jika Mbappe tidak pernah menyampaikan keinginannya untuk angkat kaki dari PSG.
"Mbappé tidak pernah memberi tahu saya tentang niatnya untuk pergi pada Januari. Kami berbicara dengannya, Messi, Ney, kami sangat senang berada di sini," kata Campos.
Bahkan, Campos meminta media yang memberitakan untuk bertanya langsung ke penyerang Timnas Perancis itu.
Baca juga: Kylian Pref (The Right), Tulisan di Buku Catatan Galtier yang Jadi Sorotan Saat PSG vs Benfica
"Mbappé tidak pernah memberi tahu saya atau Nasser Al Khelaifi bahwa dia ingin meninggalkan Paris Saint-Germain pada Januari," paparnya.
"Apakah Mbappe bahagia di sini? Anda harus bertanya padanya, itu pertanyaan serius. Saya melihatnya bekerja sebagai seorang profesional papan atas," lanjutnya.
Meski begitu, memang belum ada pernyataan resmi yang dikeluarkan oleh Mbappe mengenai rumor tersebut.
Sebelumnya, nama penyerang PSG Kylian Mbappe dirumorkan akan hengkang dari PSG.
Rumor itu pun sempat diberitakan oleh berbagai media, termasuk pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano.
Baca juga: Meski Ditahan Imbang Benfica di Liga Champions, Lionel Messi Tetap Menggila Bela PSG
Fabrizio menyebut kalau Mbappe sudah mulai tidak bahagia di PSG.
Hubungan antara penyerang asal Prancis dan PSG pun dinilai mulai merenggang.
"Kylian Mbappe, tidak sengan dengan Paris Saint-Germain karena situasi saat ini benar-benar tegang. Dia ingin meninggalkan klub, sesegera mungkin," tulis Fabrizio.
(*)
Hubungan dengan Mbappe, Messi Buka Suara : Tidak Ada Masalan Dengan Kylian |
![]() |
---|
Lionel Messi Berpeluang Pulang ke Barcelona, PSG Lirik Aubameyang dari Chelsea untuk Gantikan Icardi |
![]() |
---|
Kans Lionel Messi Kembali ke Barcelona Kian Terbuka Lebar, Keputusannya Bisa Bikin PSG Gigit Jari |
![]() |
---|
Efek Lionel Messi, Finansial PSG Terdongkrak, Bisa Raup Rp 10,2 T |
![]() |
---|
Perkuat Mental & Fisik, PSG Pertimbangkan Gaet Psikolog & Ahli Gizi |
![]() |
---|