Berita Wonogiri Terbaru
Hujan Deras, Banjir Pun Genangi Jalanan Pracimantoro Wonogiri, Akses Kendaraan Terpaksa Dialihkan
Jalanan di Kecamatan Pracimantoro tergenang banjir usai hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut, Selasa (29/11/2022).
Penulis: Erlangga Bima Sakti | Editor: Asep Abdullah Rowi
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Erlangga Bima Sakti
TRIBUNSOLO.COM, WONOGIRI - Jalanan di Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri tergenang banjir usai hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut, Selasa (29/11/2022).
Camat Pracimantoro, Warsito menjelaskan, banjir itu menggenangi jalan di depan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pracimantoro, tepatnya di Dusun Nguku Kidul, Desa Pracimantoro.
Dia menjelaskan, kondisi jalan yang berupa cekungan otu tergenang banjir. Setidaknya banjir itu memiliki ketinggian yang bervariasi.
"Ketinggian banjir 1 sampai 1,5 meter. Kalau panjang jalan yang tergenang sekitar 75 meter. Ini tidak bisa dilalui kendaraan," kata Warsito, kepada TribunSolo.com.
Menurutnya sejak Selasa pagi wilayahnya diguyur hujan dengan intensitas deras. Akibatnya ruang pembuangan air (luweng) tak mampu menampung debit air hujan.
Camat mengatakan, hanya ada satu luweng yang berada di sekitaran lokasi banjir. Karena hanya satu, aliran air menjadi tersumbat.
Baca juga: Doa Bupati Boyolali Jelang Peresmian Gedung Baru Tribun Solo : Berikan Syiar Manfaat Bagi Masyarakat
Baca juga: Wilayah Nglangon Sragen Langganan Banjir Tapi Kini Kian Parah, Warga : Dulu Airnya Masuk Sawah
Akibatnya, kendaraan yang biasa melintas di lokasi harus dialihkan ke jalan perkampungan. Jalur alternatif itu diantaranya di Desa Glinggang dan Desa Gedong.
"Sebenarnya kalau hujannya reda, 1 hingga 2 jam ke depan sudah bisa surut. Tapi ini masih hujan. Memang di sana langganan banjir kalau hujan lebat," jelasnya.
Dia memastikan, tak ada bangunan warga yang terdampak. Hanya saja air masuk ke dalam masjid Nur Iman yang berada lokasi.
Terpisah, salah satu relawan dari Relawan Pracimantoro Bersatu (Prabu) Saryono juga membenarkan adanya banjir di wilayah Pracimantoro.
"Benar, tapi hanya wilayah kota. Wilayah lain aman," kata pria yang akrab disapa Yono itu. (*)
Kronologi Pria Wonogiri Dikira Mau Culik Siswi SMP Padahal Beli Bibit: Gelagat Pria Bikin Ketakutan |
![]() |
---|
Cerita Tukang Galon di Wonogiri : Dikira Mau Culik Siswi SMP, Padahal Mau Beli Bibit Tanaman |
![]() |
---|
Warga Wonogiri Keluhkan Bayar Parkir di Bank, Dishub Turun Tangan Koordinasi ke Penyedia Jasa Parkir |
![]() |
---|
Warga Wonogiri Keluhkan Bayar Parkir Saat Ambil Uang di ATM Area Bank dan Beli Rokok di Minimarket |
![]() |
---|
Sengketa Luas Bidang Tanah Kerap Terjadi, Masyarakat Wonogiri Diminta Sadar Pasang Patok Batas |
![]() |
---|