Bursa Transfer Eropa
AC Milan Beri Tawaran Gaji Tinggi untuk Rafael Leao, Paolo Maldini Yakin Si Pemain Betah di Milan
Klub besar Liga Inggris seperti Manchester City, Tottenham dan Chelsea berkeinginan untuk mendatangkan pemain ini.
Penulis: Tribun Network | Editor: Naufal Hanif Putra Aji
TRIBUNSOLO.COM - Rumor yang menyebutkan Rafael Leao akan hengkang dari AC Milan mencuat.
Klub besar Liga Inggris seperti Manchester City, Tottenham dan Chelsea berkeinginan untuk mendatangkan pemain ini.
Baca juga: Aji Santoso Bangga Marselino Ferdinan Diminati Klub Eropa, Kenang Momen saat Ia Orbitkan Sang Pemain
Untuk diketahui kontrak pemain Portugal itu masih sampai 30 Juni 2024.
Namun klub tersebut sudah menawarkan pemain ini untuk hengkang dari Milan.
Tak mau permatanya hilang, Milan pun langsung menawarkan tambahan gaji senilai 6,5 juta euro bersih per musim, ditambah bonus 1,2 juta euro.
Diberitakan TribunNews sebelumnya, Direktur Teknis Milan, Paolo Maldini yakin Leao bakal bertahan di San Siro.
"Kami sedang berkomunikasi, kami akan coba mencapai solusi. Tampaknya kedua pihak punya keinginan yang sama. Kita menuju ke arah sana," ujar Maldini.
Sandro Tonali Beri Kabar Buruk untuk Klub Inggris
Rekan satu timnya di AC Milan, Sandro Tonali, mengklaim jika Rafael Leao ingin bertahan di AC Milan.
Kabar itu jelas mengeceawakan klub Liga Inggris seperti Chelsea, Manchester United, Arsenal, hingga Manchester City.
Empat klub di atas santer dikabarkan menaruh minat kuat terhadap sang bintang Portugal.
Baca juga: Kabar Kepindahan Giroud ke Man United Kian Mencuat, Si Pemain Belum Perpanjang Kontrak di AC Milan
Rafael Leao saat ini memang belum menandatangani kontrak baru dengan Rossoneri, namun negosiasi sudah berlangsung lebih dari enam bulan.
Pemain berusia 23 tahun itu dianggap sebagai proyek masa depan AC Milan.
Ia telah memberikan kontribusi besar bagi kesuksesan AC Milan merengkuh scudetto.
Dirayu Chelsea, Franck Kessie Masih Betah di Barcelona, Baru Pikirkan Pindah pada Musim Panas |
![]() |
---|
Ingin Cari Pengganti Mo Salah yang Kian Menua dan Tak Lagi Tajam, Liverpool Bidik Moussa Diaby |
![]() |
---|
Jurgen Klopp Ingin Rombak Lini Tengah, Desak Liverpool Segera Datangkan Ruben Neves dari Wolves |
![]() |
---|
Peluang AC Milan Datangkan Nicolo Zaniolo Makin Sulit, Ada 3 Klub Liga Inggris yang Siap Tikung |
![]() |
---|
Alejandro Garnacho Isyaratkan Ogah Lama-lama di Manchester United, Tawaran Jangka Panjang Ditolak |
![]() |
---|