Berita Persis Solo
Persis Solo vs Bhayangkara FC di Liga 1 : Eky Taufik Usung Misi Raup 3 Poin untuk Perbaiki Klasemen
Adapun pertandingan pekan ke-22 Liga 1, mempertemukan Persis Solo vs Bhayangkara FC di Stadion Maguwoharjo Sleman, mulai pukul 16.00 WIB.
Penulis: Aryadi Putra | Editor: Hanang Yuwono
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Aryadi Armi Syah Putra
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Persis Solo bertekad kembali meraih kemenangan saat berjumpa Bhayangkara FC pada Kamis (2/2/2023).
Adapun pertandingan pekan ke-22 Liga 1, mempertemukan Persis Solo vs Bhayangkara FC di Stadion Maguwoharjo Sleman, mulai pukul 16.00 WIB.
Pada pertandingan putaran pertama lalu, Bhayangkara FC harus mengakui keunggulan Persis Solo dengan skor 0-1 saat bermain di Stadion Wibawa Mukti Bekasi, Jumat (19/8/2022).
Baca juga: Profil Hugo Samir : Anak Jacksen F Tiago dan Pemain Persis Youth yang Dapat Panggilan TC Timnas U20
Pemain Persis Solo, Eky Taufik berharap tim bisa meraih hasil positif pada laga melawan Bhayangkara FC.
"Semoga kita bisa meraih 3 poin karena sangat penting untuk memperbaiki posisi klasemen," kata Eky Taufik dikutip dari laman resmi klub.
Persis Solo sebelumnya hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan Persita Tangerang, pada Sabtu (28/1/2023) di Indomilk Arena Tangerang.
Sedangkan Bhayangkara FC juga imbang melawan Dewa United 1-1.
Baca juga: Jelang Persis Solo Vs Bhayangkara FC, Eky Taufik Dkk Latihan Bersama Persis Youth
Sementara itu, laga Persis Solo melawan Bhayangkara FC dipastikan belum dapat dihadiri penonton.
Karena hasil keputusan terkait boleh atau tidaknya kehadiran penonton pada laga kandang Persis Solo baru akan keluar paling lambat H-1 pertandingan dari Polda DIY.
Panpel Persis Solo, Ginda Ferachtriawan dan manajer Persis Solo, Erwin Widianto merasa tidak memungkinkan untuk melakukan koordinasi dengan maksimal, karena waktu yang sangat mepet.
Oleh karena itu, manajemen Persis Solo mengambil sikap bahwa laga Persis Solo vs Bhayangkara FC tetap tidak ada penonton.
(*)
| Fuad Sule Siap Comeback, Persis Solo Bidik Kebangkitan di Kandang Persebaya |
|
|---|
| Persebaya Vs Persis Solo : Momentum Laskar Sambernyawa Bangkit, Manfaatkan Tuan Rumah yang Pincang |
|
|---|
| Persis Solo Terpuruk Usai Kalah dari Persib, Selanjutnya Hadapi Ujian Berat Lawan Persebaya di GBT |
|
|---|
| Persis Solo Kalah Lagi, Bahkan Tak Berkutik Lawan 10 Pemain Persib Bandung |
|
|---|
| Link Live Streaming Persib Bandung Vs Persis Solo, Kick Off Malam Ini Pukul 19.00 WIB |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.