Liga Inggris
Chelsea Bakal Perpanjang Kontrak Thiago Silva, Ingin Jadikan Guru untuk Para Bek Muda The Blues
Meskipun usianya tak lagi muda, Thiago Silva masih menunjukkan level permainan kelas atas di jantung pertahanan Chelsea.
Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNSOLO.COM -- Fabrizio Romano melaporkan Chelsea saat ini sedang dalam pembicaraan untuk memperpanjang kontrak Thiago Silva di Stamford Bridge.
Meskipun usianya tak lagi muda, pemain Brasil itu masih menunjukkan level permainan kelas atas di jantung pertahanan Chelsea.
Bahkan Thiago Silva kini dianggap sebagai salah satu pemain terbaik Chelsea.
Baca juga: Hakim Ziyech Tak Jadi Dipimjamkan ke PSG, Ruud Gullit Sebut Chelsea Sengaja Gagalkan Transfer
Thiago Silva bisa dipasang dalam skema tiga atau empat bek oleh Graham Potter.
Ia juga jarang dirotasi jika tak cedera atau kelelahan.
Terbukti, The Blues belum pernah kebobolan dalam tiga pertandingan ketika Thiago Silva menjaga benteng pertahanan.
Melihat penampilan Thiago Silva yang belum habis, Chelsea pun tertarik untuk memperpanjang masa jabatan sang veteran Piala Dunia di Stamford Bridge.
Menurut jurnalis sekaligus pakar transfer Fabrizio Romano, The Blues yakin kesepakatan akan segera tercapai.
Baca juga: Alejandro Garnacho Digoda Real Madrid, Erik ten Hag Rayu Pemain Agar Bertahan di Manchester United
"Chelsea sedang dalam pembicaraan dengan Thiago Silva untuk memperpanjang kontrak satu musim lagi, berlaku hingga Juni 2024. Diskusi sedang berlangsung, menunggu lampu hijau."
"Dianggap sebagai pemain top dan pemimpin di ruang ganti, Chelsea berharap untuk segera menyelesaikan kesepakatan," kata Fabrizio Romano dikutip TribunSolo.com, Selasa (7/2/2023).
Chelsea ingin Thiago Silva menjadi pemimpin bagi pemain muda mereka, terutama para bek.
Saat ini Chelsea memiliki sederet bek muda seperti Benoit Badiashile, Wesley Fofana, dan Levi Colwill.
Para pemain itu diharapkan bisa belajar dari Thiago Silva yang sudah memenangkan banyak trofi.
(*)
| Ipswich Town Rekrut Eks Bek Manchester United, Elkan Baggot Siap Bersaing Perebutkan Posisi di Tim | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Tekad Bruno Fernandes Patahkan Ambisi Manchester City Raih Treble Winners, Target Juarai Piala FA | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Casemiro Disebut Pemain yang Paling Berjasa, Manchester United Bisa Tembus Liga Champions | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jelang Lawan Manchester City di Final Piala FA, Anthony Malah Cidera saat Bela Hadapi Chelsea | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Pertama Kalinya, Juergen Klopp,Gagal Bawa Liverpool ke Liga Champions, Hati Mohamed Salah Hancur | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
	
						
							
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.