Anies Baswedan ke Sragen

Elektabilitas Parpol Pengusung Turun versi Survei Litbang Kompas, Ini Tanggapan Anies Baswedan

Litbang Kompas melakukan survei terhadap 1.200 responden di 38 provinsi yang dilakukan dalam kurun waktu 29 April-10 Mei 2023.

Tribunsolo.com/Septiana Ayu Lestari
Potret Anies Baswedan setelah berkunjung dari Ponpes Nurul Huda Sragen, Selasa (23/5/2023). 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Septiana Ayu Lestari

TRIBUNSOLO.COM, SRAGEN – Berdasarkan hasil survei Litbang Kompas, elektabilitas partai politik pengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden di pemilu 2024 mengalami penurunan.

Diketahui, sejauh ini ada 3 partai politik yang mengusung mantan Gubernur DKI Jakarta itu menjadi capres.

Antara lain Partai NasDem, Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Litbang Kompas melakukan survei terhadap 1.200 responden di 38 provinsi yang dilakukan dalam kurun waktu 29 April-10 Mei 2023.

Hasilnya, elektabilitas Partai NasDem mengalami penurunan, dimana pada Januari 2023 sebesar 7,3 persen, pada Mei 2023 menjadi 6,3 persen.

Penurunan elektabilitas juga dialami Partai Demokrat, yakni dari 8,7 persen menjadi 8 persen.

Hal yang sama juga terjadi pada PKS, yang mana pada survei sebelumnya elektabilitas PKS menyentuh angka 4,8 persen, kini hanya 3,8 persen.

Baca juga: Di Hadapan Santri Ponpes Nurul Huda Sragen, Anies Baswedan Sebut Diberi Amanah Jadi Calon Presiden

Baca juga: BREAKING NEWS : Anies Baswedan Berkunjung ke Ponpes Nurul Huda Sragen, Diajak Naik Motor Trail

Dari tiga parpol yang tergabung dalam Koalisi Perubahan ini, Partai Demokrat memiliki elektabilitas paling tinggi.

Namun, elektabilitas Partai Demokrat masih kalah jauh dari dua parpol yang masing-masing mengusung capres sendiri.

Yakni PDI Perjuangan yang dengan posisi teratas dengan elektabilitas sebesar 23,3 persen dan di posisi kedua ditempati Partai Gerindra dengan 18,6 persen.

Ditemui saat berkunjung ke Kabupaten Sragen, Anies Baswedan mengaku belum mengetahui hasil survei Litbang Kompas tersebut.

Anies pun enggan berkomentar lebih banyak soal informasi yang baru diterimanya itu.

“Belum lihat, ya nanti saya lihat dulu hasilnya, baru berkomentar,” ujar Anies kepada TribunSolo.com, Selasa (23/5/2023).

(*)

 

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved