Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Pemilu 2019

Dana Awal Kampanye Jokowi-Ma'ruf Rp 11 Miliar, Prabowo-Sandiaga Rp 2 Miliar

Tiga jenis laporan tersebut adalah laporan awal dana kampanye, laporan sumbangan dana kampanye, dan laporan akhir dana kampanye.

Editor: Junianto Setyadi
KOMPAS.com/YOGA SUKMANA
Dua pasangan capres dan cawapres, Joko Widodo-Maruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, menghadiri deklarasi kampanye damai, di kawasan Silang Monas, Jakarta Pusat, Minggu (23/9/2018). 

TRIBUNSOLO.COM, JAKARTA  - Peserta Pemilu 2019, baik partai politik maupun pasangan capres-cawapres, telah melaporkan dana awal kampanye pada Minggu (23/9/2018), di Gedung KPU, Jakarta Pusat.

Terkait laporan dana kampanye, ada tiga jenis laporan dana kampanye terkait pemilu, baik pemilu presiden mau pun pemilu legislatif.

Tiga jenis laporan tersebut adalah laporan awal dana kampanye, laporan sumbangan dana kampanye, dan laporan akhir dana kampanye.

Dari pelaporan yang telah dilakukan kemarin, tercatat pasangan capres dan cawapres nomor urut 1, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, memiliki dana awal kampanye sebesar Rp11 miliar.

Sandiaga Uno Mengaku Sedih Dana Kampanye Baru Terkumpul Sedikit

Sementara, pasangan dengan nomor urut 2, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, melaporkan dana awal kampanyenya berjumlah Rp 2 miliar.

Pelaporan dana awal kampanye pasangan Jokowi-Ma'ruf dilakukan oleh anggota bendahara Tim Kemenangan Nasional, Sayfrizal.

"Kami sudah kumpulkan dana sebesar Rp 11 miliar," ujar Sayfrizal di Kantor KPU, Jakarta, Minggu (23/9/2018).

"Itu untuk uang tunainya sebesar Rp 8,5 miliar, dan selebihnya kami berupa jasa," katanya, dikutip TribunSolo.com dari Kompas.com.

Laporan Tim Kampanye Nasional, Dana Awal Kampanye Jokowi-Maruf Rp 11 Miliar

Dana awal kampanye TKN Jokowi-Ma'ruf Amin disebutkan berasal dari sumbangan perusahaan dan sumbangan dari orang pribadi.

Sayfrizal mengungkapkan, untuk sumbangan, ada empat perusahaan yang memberikan sumbangan.

Sementara itu orang pribadi yang menjadi penyumbang ada satu orang.

Akan tetapi, ia tak mau menyebutkan identitas penyumbang.

Badan Pemenangan Nasional Laporkan Dana Awal Kampanye Prabowo-Sandiaga Rp 2 Miliar

Saat ini, lanjut Sayfrizal, TKN Jokowi-Ma'ruf Amin masih menghitung besar dana yang harus dikumpulkan untuk kampanye.

Sementara itu, Cawapres Sandiaga Uno datang langsung mewakili Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno untuk melaporkan dana awal kampanye untuk Pilpres 2019.

Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar, mengatakan, pihaknya melaporkan dana awal kampanye untuk Pilpres 2019 sebesar Rp 2 miliar.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved