Pilpres 2019
Tepis Tudingan, Karni Ilyas Beri Penjelasan Kenapa Rocky Gerung dan Fadli Zon Kerap Hadir di ILC
Presiden Indonesia Lawyers Club (ILC), Karni Ilyas menjawab pertanyaan 'kenapa Fadli Zon dan Rocky Gerung kerap tampil di acaranya ILC?'.
Penulis: Fachri Sakti Nugroho | Editor: Fachri Sakti Nugroho
"Kami mengundang kubu 01 dan kubu 02 sama banyak.
Nah, kalau tim kampanye kubu 02 sering mengirim juru bicaranya Fadli Zon, apa salah kami?," jawab Karni Ilyas.
Karni Ilyas juga menampik tudingan ILC sering mengundang Rocky Gerung.
Karni Ilyas menjelaskan, selama lima pekan terakhir, ILC hanya sekali mengundang Rocky Gerung.
"Lima pekan ini, hanya sekali ILC mengundang Rocky Gerung. Kok Anda merasa sering?," kicau Karni Ilyas, Sabtu (6/4/2019).
Curhatan Karni Ilyas kepada Sujiwo Tejo
Karni Ilyas merasa dirinya dan Sujiwo Tejo senasib sepenanggungan.
Bukan tanpa alasan, Presiden Indonesia Lawyers Club (ILC) itu menyebut dirinya sama dengan Presiden Jancukers.
Pasalnya, kedua belah pihak tersebut kerap dianggapan berpihak ke salah satu kandidat yang tengah bersaing di Pilpres 2019.
Padahal mereka berdua merasa sebagai pihak yang netral dalam Pilpres 2019 ini.
• Disindir soal Ngaji Bareng Slank, Mahfud MD: Slank Rajin Beribadah Sosial, Anda dan Saya Bagaimana?
Rasa senasib ini disampaikan oleh Karni Ilyas dalam acara ILC yang tayang pada Selasa (19/2/2019) malam.
Dalam episode tersebut, ILC tayang dengan mengangkat tema, 'Debat Capres Kedua: Benarkah Jokowi di Atas Angin?'.
Sujiwo Tejo selaku budayawan diminta oleh Karni Ilyas untuk menyampaikan closing statement di ILC.
Sujiwo Tejo menyebut bahwa Joko Widodo tidak sedang berada di atas angin usai debat kedua Pilpres yang berlangsung Minggu (17/2/2019).
Begitupun Prabowo, Sujiwo Tejo juga menyebut Prabowo tidak sedang berada di atas angin usai debat.