Pilkada Solo 2020
Dua Kali Rudy Tak Dampingi Jokowi di Solo, Benarkah karena Isu Gibran Maju Calon Wali Kota?
Dua Kali Rudy Tak Dampingi Jokowi di Solo, Benarkah karena Isu Pencalonan Gibran?
Penulis: Agil Trisetiawan | Editor: Aji Bramastra
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Agil Tri
TRIBUNSOLO.COM, SURAKARTA - Wali Kota (Walkot) Solo, FX Hadi Rudyatmo tidak terlihat dalam peringatan Hari Batik Nasional di Istana Mangkunegaraan, Solo pada Rabu (2/10/2019).
Padahal acara itu dihadiri Presiden RI, Joko Widodo berserta Istrinya, Iriana, yang didamping Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
• Purnomo Wakili Rudy saat Acara Membatik untuk Negeri di Mangkunegaran, Presiden Jokowi Titip Salam
• Reaksi Jokowi Setelah Dengar Bocah SMP ini Mengiba : Pak Tolong Foto Sekali Saja
Dalam acara itu, Pemkot Solo diwakili Wakil Walkot Achmad Purnomo untuk mendampingi Jokowi.
Sebuah hal yang bisa dibilang langka, mengingat dekatnya hubungan Rudy dan Jokowi.
Selain sama-sama bernaung di partai politik yang sama, semua juga tahu, Jokowi dan Rudy pernah berduet memimpin Solo, di mana Jokowi menjadi Wali Kota dan Rudy sebagai Wakil Wali Kota.
Hal ini pun membuat banyak pekerja media rasan-rasan.
Apalagi, fenomena Rudy tak muncul bersama Jokowi, terjadi setelah anak sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, berniat maju jadi calon Wali Kota Solo di Pilkada 2020.
Jawaban Rudy
Nah, Rudy pun akhirnya membantah isu tersebut.
Ia menjelaskan alasan mengapa dia tak hadir mendampingi Jokowi.
Menurut Rudy, dia tidak mendampingi Jokowi, karena pada saat itu bersamaan dengan pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kelurahan Jagalan, Jebres, Solo.
"Kemarin pak Dandim tidak bisa hadir dalam pembukaan TMMD, kalau saya tidak hadir, siapa yang membuka," katanya kepada wartawan di Balai Kota Surakarta, Kamis (3/10/2019).
Saat disinggung apakah ada masalah dengan Gibran Rakabuming Raka, yang akan maju dalam Pilwalkot, dia membantah hal itu.
Menurutnya, tidak ada hubungannya antara Pencalonan Gibran sebagai calon wali kota Solo 2020 dengan tidak hadirnya dirinya dalam peringatan Hari Batik Nasional itu.