Istri Choky Sitohang Minta Netizen Hargai Perbedaan dan Ingatkan Jangan Suka Bully Orang Lain
Melihat komentar itu, Ibu dua anak ini memberikan jawabannya di kolom komentar.
Penulis: Rifatun Nadhiroh | Editor: Noorchasanah Anastasia Wulandari
Belajar menghormati org lain yg beda ya, seperti keluarga saya contohnya.
Malu sm Tuhan kalo ngaku beragama tp tdk bs menjaga lidah, sibuk menghakimi org lain.
Lakum dinukum waliyadin kan?? Nah, lakukan," tulis Chaca.
• Ruben Onsu Jalani Tradisi Adat Demi Betrand Peto, Momen Haru saat Betrand dan Keluarga Menangis
Lebih lanjut, Chaca juga diminta memblokir akun Instagram netizen yang kerap memberikan komentar negatif.
Chaca mengungkap, memblokir bukan jalan menyesaikan masalah
"ga papa biar mereka belajar yg penting gak kasar kan ;) di block ga akan menyelesaikan," tulis Chaca.
Istri Choky Sitohang ini juga menuliskan komentar panjang.
Ia menerima debat pintar dengan netizen soal agama, politik maupun keluarga lewat Direct Message (DM) di Instagram.
Ia menyebut bagi mereka yang mengaku beragama dan berTuhan sebaiknya jangan membully orang lain.
• Deretan Penampilan Veronica Tan Mantan Istri Ahok BTP, Disebut Makin Terlihat Muda dan Cantik
"FYI aku seneng loh ‘ngajarin’ orang2 yg suka bully org lain,
bahkan banyak yg sampe blg nyesel ngebully dan minta maaf.
Karena aku ngajarinnya aku ajak debat pinter bukan balas ngata2in..
yuk yg mau nanya2 mending dm aja deh kita debat pinter,
ttg agama kek politik kek keluarga kek yuk..
daripada ngaku beragama dan berTuhan tapi suka bully org lain kan malu," tulis Chaca di kolom komentar.

(*)
