Info Kesehatan
Tips Menjaga Anak Agar Tetap Sehat Selama Pandemi Corona, Ingatkan Anak untuk Sering Cuci Tangan
Berdasarkan bukti-bukti dari kasus yang ada, anak-anak tampaknya tidak memiliki risiko tinggi terhadap Covid-19 jika dibandingkan dengan orang dewasa.
TRIBUNSOLO.COM - Berdasarkan bukti-bukti dari kasus yang ada, anak-anak tampaknya tidak memiliki risiko tinggi terhadap Covid-19 jika dibandingkan dengan orang dewasa.
Meski demikian, bukan berarti anak-anak tak bisa terinfeksi virus corona. Pada dasarnya gejala Covid-19 pada anak-anak serupa dengan orang dewasa. Namun, umumnya anak-anak dengan Covid-19 menunjukkan gejala yang lebih ringan.
Gejala yang dilaporkan pada anak-anak termasuk gejala seperti demam, pilek, dan batuk. Beberapa anak juga mengalami muntah dan diare.
Belum diketahui apakah sebagian anak mungkin berisiko lebih tinggi untuk mengalami kondisi yang parah, misalnya, anak-anak dengan kondisi medis yang sudah ada sebelumnya.
Untuk mencegah penyebaran virus corona, ajarkan anak-anak untuk melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan orang dewasa.
Berikut tujuh cara yang bisa dilakukan orangtua untuk menjaga anak-anak tetap sehat:
1. Mencuci tangan
Membersihkan tangan sesering mungkin menggunakan sabun dan air sedikitnya selama 20 detik atau pembersih tangan berbahan dasar alkohol.
2. Hindari orang yang sakit (batuk dan bersin)
Jelaskan pada anak untk menghindari semua orang yang sakit, meski itu hanya terlihat seperti sakit ringan.
Selain itu, ajarkan anak etika batuk dan bersin yang benar dengan menutup mulut menggunakan bagian dalam lipatan siku.
3. Bersihkan setiap permukaan di rumah
Bersihkan dan disinfeksi setiap permukaan yang sering disentuh setiap hari di area rumah (seperti meja, kursi bersandaran keras, gagang pintu, sakelar lampu, remote, meja, toilet, dan bak cuci).
4. Mencuci barang-barang anak
Gawai untuk Masa Depan Anak : Berbahaya atau Bermanfaat? |
![]() |
---|
Pentingnya Mengenal Disabilitas dari Dekat, Mulai Klasifikasi hingga Hak Bebas dari Stigma |
![]() |
---|
Mengenal Apa itu Diet Autis, Efektif untuk Membantu Autism dalam Mengelola Sensory |
![]() |
---|
Bahaya Kebiasaan Begadang : Berisiko Depresi, Stroke hingga Kematian Mendadak |
![]() |
---|
Minum Air Putih Saat Perut Kosong Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan, Berikut Manfaat Lainnya |
![]() |
---|