Sebulan Nikah, Nadya Mustika Unggah Lagi Foto Pernikahannya dengan Rizki D'Academy, Begini Ucapnya
Nadya Mustika Rahayu akhirnya kembali mengunggah potret dirinya bersama suami, Rizki Syafaruddin atau yang lebih dikenal dengan Rizki D'Academy.
Penulis: Noorchasanah A | Editor: Reza Dwi Wijayanti
TRIBUNSOLO.COM - Nadya Mustika Rahayu akhirnya kembali mengunggah potret dirinya bersama suami, Rizki Syafaruddin atau yang lebih dikenal dengan Rizki D'Academy.
Potret yang diunggah oleh Nadya adalah foto di hari pernikahannya Rizki.
Tampak Nadya dengan cantiknya bersanding sang suami.
Nadya mengunggah potret tersebut hanya melalui Instagram Storiesnya, Selasa (18/8/2020).
• Evi Masamba Ungkap Rumah Keluarganya di Luwu Utara Rata dengan Tanah Pasca-Banjir, Harus Mengungsi
• Nathania Putri Ahok Unggah Potret Terbarunya, Tampilkan Aksi Luwesnya Bermain Biola
• Cerita Mantan KKO Soedadi Soal Usman & Harun Yang Tertangkap di Singapura
• 35 Kumpulan Doa dan Ucapan Selamat Ulang Tahun Islami, Cocok Untuk Orang Terdekat Anda
• Pemulung di Wonogiri Temukan Buku Misterius : Begitu Dibuka, ada Rangkaian Kabel di Dalamnya
Rupanya, ia sengaja mengunggah foto tersebut untuk menuliskan ucapan selamat ulang tahun.
Ucapan ditujukan kepada kedua keponakannya, yang ternyata juga ada di dalam foto yang ia unggah.
Begini ucapan yang dituliskan oleh kakak ipar Ridho D'Academy ini:
Barakallah fi umrik ponakanku,
adik kaka tanggal lahirnya sama ya.
Mudah-mudahan jadi anak yang sholeh dan shalehah,
anak yang cerdas, penghafal Alquran,
dan jadi anak yang berbakti pada kedua orangtua ya bageur.
Tunggu ateu ke Belitung ya!
Miss u @aisryhary
Simak unggahannya berikut ini:
