Pilkada Klaten 2020
Ungkapan Syukur Bakal Calon Bupati Klaten One Krisnata Usai Jalani Tes Kesehatan, Tak Ada Kendala
One Krisnata mengaku lega dan bersyukur karena telah berhasil menyelesaikan pemeriksaan kesehatan pada hari pertama tersebut.
TRIBUNSOLO.COM -- Sebagai salah satu tahapan Pemilu 2020, bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Klaten di Pilkada 2020, One Krisnata dan Muhammad Fajri selesai menjalani pemeriksaan kesehatan hari pertama, Selasa (15/9/2020).
Selanjutnya, besok Bapaslon One-Fajri akan kembali menjalani pemeriksaan kesehatan di hari kedua atau hari terakhir besok, Rabu (16/9/2020) di RSUP dr Soeradji Tirtonegoro, Tegalyoso, Klaten Selatan, Klaten.
Ketua DPC Partai Demokrat Klaten itu pun mengaku lega dan bersyukur karena telah berhasil menyelesaikan pemeriksaan kesehatan pada hari pertama tersebut.
• One Krisnata Tak Lakukan Persiapan Khusus untuk Jalani Tes Kesehatan, Begini Alasannya
• Sebelum Penyerangan di Mojosongo Solo, Pendekar Muda PSHT Ini Ternyata Rasakan Firasat Tak Enak
"Alhamdulillah lancar semua. Hari ini kita telah selesai menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu tahapan yang harus dilalui dalam Pilkada Klaten 2020," ujar bakal calon Bupati Klaten, One Krisnata, saat ditemui Tribunjogja.com seusai menjalani tes kesehatan.
Menurut dia, pasangannya yakni, Muhammad Fajri juga telah selesai menjalani pemeriksaan kesehatan dan juga berjalan lancar.
"Pak Fajri juga telah selesai dan berjalan lancar juga. Alhamdulillah," tambahnya.
Pengusaha di bidang perhotelan itu menambahkan, dirinya dan pasangannya pada hari pertama menjalani tes psikologi, tes kesehatan organ dalam dan tes medis lainnya.
"Kita mulai dari tadi pagi ya. Secara keseluruhan tidak ada kendala yang berarti," imbuhnya.(TRIBUNJOGJA.COM)
Artikel ini telah tayang di Tribun Jogja dengan judul: Selesai Jalani Tes Kesehatan, Bakal Calon Bupati Klaten One Krisnata Mengaku Bersyukur dan Lega
Siang Ini Sri Mulyani-Yoga Hardaya Ditetapkan Jadi Bupati & Wakil Bupati Klaten, Begini Persiapannya |
![]() |
---|
Daftar Lengkap Hasil Rekapitulasi Suara Pilkada Klaten 2020, Sri Mulyani-Yoga Kusai 23 Kecamatan |
![]() |
---|
Pleno KPU Klaten Kelar : Sri Mulyani Menang, One & ABY Diberi Waktu 3x24 Jam, Ada Gugatan atau Tidak |
![]() |
---|
Meski Menang Meyakinkan 50,2 Persen, Sri Mulyani Akui Belum Dapat Ucapan Selamat dari One dan ABY |
![]() |
---|
UPDATE Rekapitulasi Pilkada Klaten 13 Desember 2020: Data Masuk 93,49 persen, Paslon MULYO Unggul |
![]() |
---|