Viral Mobil Masuk Jalur Sepeda Permanen hingga Mengklakson Pesepeda, Begini Penjelasan Pengunggah

Mobil berwarna hitam tersebut berusaha melewati jalur sepeda permanen di Jalan Jenderal Sudirman di sekitaran kompleks Gelora Bung Karno (GBK).

(Screenshot Instagram Koalisi Pejalan Kaki)
Sebuah mobil berada di jalur sepeda permanen di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat pada Jumat (26/2/2021). 

TRIBUNSOLO.COM - Video memperlihatkan sebuah mobil berada di jalur sepeda permanen menjadi viral.

Diketahui kejadian ini terjadi di jalur sepeda permanen sisi Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.

Baca juga: Menteri Perhubungan Blusukan Bareng Wali Kota Solo Gibran, Satu Mobil saat Tinjau Palang Joglo

Mobil berwarna hitam tersebut berusaha melewati jalur sepeda permanen di Jalan Jenderal Sudirman di sekitaran kompleks Gelora Bung Karno (GBK).

Mobil itu menyalakan lampu sein kiri. Di depannya ada sepeda lipat berwarna biru yang berhenti. Mobil lalu membunyikan klakson.

“Ini kan jalur sepeda ya, Om?” kata seorang perempuan dalam video tersebut.

“Ya terus,” ujar seorang laki-laki dalam video.

Video tersebut berdurasi 22 detik dan awalnya diunggah oleh akun Instagram Koalisi Pejalan Kaki. 

Saat dikonfirmasi, Ketua Koalisi Pejalan Kaki, Alfred Sitorus, mengatakan video tersebut diambil pada Jumat (26/2/2021). Saat itu, mobil baru keluar dari sebuah pintu gerbang kawasan GBK. 

“Video itu dibuat sebagai bentuk protes karena mobil masuk ke jalur sepeda terproteksi,” ujar Alfred saat dihubungi Kompas.com, Minggu (28/2/2021) sore.

Baca juga: Daftar 21 Mobil yang Bisa Menikmati Insentif Pajak 0 Persen, Mulai dari Merek Toyota hingga Honda

Menurutnya, para pesepeda membuat video tersebut sebagai bentuk edukasi sebagai sesama pengguna jalan.

Alfred menyatakan, seharusnya kendaraan bermotor tak boleh masuk ke jalur sepeda permanen. Terlebih saat itu sedang dilakukan uji coba jalur sepeda permanen.

“Itu kan sedang uji coba jalur sepeda terproteksi. Seharusnya tak boleh masuk,” ujar Alfred.

Ia mengatakan, mobil tersebut akhirnya mundur karena ada sepeda yang diparkirkan di depannya.

Alfred pun berharap, adanya jalur sepeda permanen ke depannya bisa mengedukasi para pesepeda dan pengendara bermotor untuk saling berbagi ruang di jalan raya.

Adapun, jalur sepeda permanen di Jalan Sudirman-Thamrin mulai diuji coba pada Jumat (26/2/2021).

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved