Tips Memberi Makan Ikan Cupang, Perhatikan Jadwal Makan Agar Ikan Panjang Umur dan Tidak Stres
Memberi makan ikan cupang dengan waktu yang berantakan, tidak bagus untuk dilakukan. Hal ini bisa menyebabkan ikan menjadi stres.
TRIBUNSOLO.COM -- Pandemi Covid-19 membuat sebagian masyarakat memilih beraktivitas di rumah.
Untuk menghilangkan rasa jenuh, mereka memelihara ikan hias.
Salah satu yang jadi hewan peliharaan favorit adalah ikan cupang.
Baca juga: Ditinggal Tidur, 12 Ekor Ikan Cupang Senilai Jutaan Rupiah Milik Warga Solo Raib
Baca juga: Nasib Mujur Pria Klaten Usai Kirim Ikan Cupang Rp 500 Ribu ke Susi Pudjiastuti, Kini Dagangan Laris
Terdapat waktu dan cara yang ideal dalam memberikan makan ikan cupang, agar cupang tetap sehat dan aktif.

Owner Golden Beta Cupang, Christanto, menyarankan agar memberi makan ikan cupang sebaiknya dilakukan secara disiplin dan konsisten.
"Kalau mau dikasihnya malam, malam terus. Pagi, ya pagi terus, siang ya siang terus. Karena yang bikin stres, kadang dia biasa pagi lalu dibuat menunggu. Tiba-tiba siang, jadi gak mau makan," kata Christanto pada TribunJakarta.com.
Hindari pemberian makan ikan cupang dengan waktu yang tidak beraturan.
Memberi makan ikan cupang dengan waktu yang berantakan, tidak bagus untuk dilakukan. Hal ini bisa menyebabkan ikan menjadi stres dan tidak mau makan.
Sebaiknya, berikan ikan cupang makanan yang secukupnya dan tidak berlebihan.
Ikan cupang yang makan berlebihan bisa menyebabkan masalah kesehatan pada cupang kian muncul.
Salah satunya adalah sembelit atau susah buang air besar.
Jika ini terjadi, biasanya ikan cupang akan menunjukan ciri-ciri seperti menggendut pada bagian perutnya.
"Lama-lama dia akan membengkak, gak bisa pup lama-lama mati juga. Betul jadi dia sembelit, gak bisa buang air besar. Badannya membengkak tapi makan terus. Makanan masuk tapi gak ada yang dikeluarkan jadi gak seimbang," imbuhnya.
Nah bagi pemula, ada beberapa jenis makanan yang bisa diberikan kepada ikan cupang.
Diantaranya seperti kutu air, jentik nyamuk, cacing sutra, atau juga pelet.