Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Berita Seleb

Cerita Tantri KotaK Tak Mau Beri Hadiah untuk Anaknya yang Belajar Puasa, Ingat Pesan Quraish Shihab

Tantri mengungkapkan proses anaknya belajar puasa. Ia ingat wejangan Quraish Shihab untuk tidak memberikan hadiah untuk anak berpuasa.

Penulis: Hanang Yuwono | Editor: Rifatun Nadhiroh
INSTAGRAM/tantrisyalindri
Potret keluarga Arda Naff dan Tantri KotaK 

"Kara belajar puasa mulai tahun ini, dari hari pertama dia udah kuat untuk puasa sampe jam 2 siang tanpa sahur karena susah banget dibanguninnya.

Besoknya sampe jam 12, besoknya lagi sampe jam 10 lucu sih," cerita Tantri.

Ia lalu menuliskan, Kara tidak pernah mendapat hadiah atas puasa yang sudah dilakukannya.

Sebab, Tantri mengingat pesan Quraish Shihab tentang memberi hadiah untuk anak yang berpuasa.

"Kalo dulu orang tu selalu kasih reward kalo puasa berhasil full 1 bulan akan dapet sesuatu pas lebaran.
Nah pas ada kesempatan ketemu abi Quraish shihab beliau bilang itu cara pengajaran yang salah, beribadah dengan syarat. Beribadah itu harus ikhlas, beritahu puasa untuk Allah, diceritakan hal baik mengenai puasa yang bisa diterima oleh nalarnya.

Alhamdulillah perlahan Kara di usia 5th mulai belajar dan gw ga kasih reward apapun, bahkan dia jadi teman yang baik saat teraweh.

Kalo kalian pake metode apa untuk ngajarin anak berpuasa? Share dong," tulis Tantri yang disambut komentar beragam netizen media sosial.

Tantri Kini Jadi Juragan Kos

Vokalis grup musik Kotak, Tantri Syalindri Ichlasari atau Tantri Kotak, mewujudkan impiannya untuk memiliki kos-kosan sendiri.

Ya, ia dan sang suami, Arda Naff, baru saja membangun indekos di kawasan Maguwohargo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kos-kosan dengan 8 kamar itu tampak eksklusif.

Setiap kamar berisi dengan spring bed lengkap dengan  sprei dan selimutnya.

Ada pula mini kitchen  dan juga smart televisi melengkapi isi kamar.

Baca juga: Mawar AFI dan Keluarganya Sembuh dari Covid-19, Kini Paham jika Dirinya Tak Dapat Jatah Vaksin

Baca juga: Viral Mobil Jokowi Terjang Banjir di Kalsel, Ternyata Kendaraan yang Digunakan Bukan Sembarangan

Baca juga: Keinginan Terakhir Gadis 15 Tahun Korban Sriwijaya Air, Minta Pakaian Serba Baru Sebelum Terbang

Tantri menyebut, calon penghuni kos cukup membawa baju saja lantaran fasilitas kamarnya yang sudah lengkap.

Impian Tantri untuk memiliki kos ini sudah terbesit sejak lama.

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved