Berita Solo Terbaru
Pujian Selangit Gibran untuk Kiper Persis Solo Harlan Suardi : Bagus,Tahan Gempuran Pemain Sriwijaya
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka senang atas kemenangan yang diraih oleh Persis Solo.
Penulis: Agil Trisetiawan | Editor: Asep Abdullah Rowi
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Agil Tri
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka senang atas kemenangan yang diraih oleh Persis Solo.
Ya, Persis Solo sukses mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0 pada lanjutan babak 8 besar Liga 2, Minggu (19/12/2021).
Dibalik kemenangan itu, Gibran memuji penampilan penjaga gawang Persis Solo, Harlan Suardi.
"Penampilan Harlan Suardi bagus, bisa menahan tendangan pemain Sriwijaya yang cukup membahayakan," katanya kepada TribunSolo.com, Senin (20/12/2021).
Harlan Suardi dipercaya coach Eko Purdjianto, menggantikan kiper utama Persis Solo, Wahyu Tri Nugroho.
Ia pun tercatat melakukan empat kali penyelematan dalam laga tersebut, termasuk menggagalkan upaya Sunawan Rusni.
Harlan berhasil menepis sepakan Rusni setelah melewati hadangan Arif Budiyono pada menit ke 20.
Selain itu, sepakan keras jarak jauh Sriwijaya FC pada menit ke 93 juga berhasil diantisipasi meski sempat terlepas dari dekapan Harlan.
Baca juga: Momen Jacksen F Tiago Beri Arahan saat Persis Solo Keokan Sriwijaya FC : Dari Sandi Sampai Shulton
Baca juga: Inilah Sosok Iriana Jokowi, Meski Jadi Ibu Negara Tetap Berinteraksi dengan Teman Semasa SMP di Solo
Tak hanya Harlan yang mendapatkan pujian dari Gibran, namun juga skuad Persis Solo.
Ia berharap Persis Solo bisa mempertahankan permainan terbaikknya pada laga terakhir melawan Persiba Balik papan pada Rabu (22/12/2021).
"Tidak cuma kipernya saja, semua bagus. Laga terakhir lawan Persiba saya yakin Persis Solo menang," kata dia
Disinggung soal banyaknya usulan banyak pihak agar kiper Harlan Suardi dipermanenkan karena status masih pinjaman dari Persijap, Gibran menyerahkan sepenuhnya pada manajemen Persis Solo.
Persis Solo Sikat Sriwijaya
Berita Solo Terbaru
Persis Solo vs Sriwijaya FC
Gibran Rakabuming Raka
Persis Solo Menang
Ramalan Gibran Soal Persis
Presiden Jokowi Sudah Tiba di Solo, Makan Siang Bareng Gibran dan Jan Ethes, Kaesang Tak Tampak |
![]() |
---|
Pujian Erick Thohir untuk Mangkunagara X, Kepemimpinannya Bawa Budaya Jawa Berkembang |
![]() |
---|
Peresmian Taman Pracima Tuin Dihadiri Tokoh Penting, dari Kaesang hingga Susi Pudjiastuti |
![]() |
---|
Sasar Warga Luar Daerah, Gibran Promosikan Solo Safari ke Jatim dan Jogja |
![]() |
---|
Dihina Netizen di Twitter, Gibran Malah Mau Bagikan Tiket Solo Safari ke Haters |
![]() |
---|