Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Bekuk Lorient, Lionel Messi Cetak Rekor 11 Kali Kocek Lawan: Pemain Top Liga Eropa Tak Ada yang Bisa

Laga pekan ke-19 Liga Prancis antara Paris Saint-Germain dengan Lorient  berlangsung di Stade du Moustoir. 

Editor: Tri Widodo
TribunSolo.com / AFP
Selebrasi Lionel Messi bersama Kylian Mbappe, Idrissa Gueye Gana, Achraf Hakimi saat laga Liga Champions Paris Saint-Germain (PSG) vs Club Brugge, 7 Desember 2021 di Parc des Princes stadium. (Jean Catuffe / DPPI/ AFP) 

TRIBUNSOLO.COM- Laga pekan ke-19 Liga Prancis antara Paris Saint-Germain dengan Lorient  berlangsung di Stade du Moustoir. 

Pertandingan yang digelar pada Rabu (22/12/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB, Les Parisiens lebih menguasai bola dengan persentase hingga 77 persen.

Dari segi peluang, PSG mempunyai 17 yang 4 di antaranya mengarah tepat sasaran. 

Baca juga: Akrabnya Sergio Ramos sama Catatan Ini, Baru 130 Menit Bareng PSG di Ligue 1 Sudah Dapat Kartu Merah

Baca juga: Mbappe Bungkam Terkait Masa Depannya di PSG, Tunggu Hingga Babak 16 Besar Liga Championship Usai

Adapun Lorient memiliki 17 kesempatan dengan 5 menuju ke gawang.

Mengambil inisiatif menyerang dari awal laga, Paris Saint-Germain nyaris mencetak gol pada menit ke-2.

Menerima umpan silang Nuno Mendes dari sisi kanan pertahanan Lorient, Mauro Icardi menyambar bola dengan sontekan kaki kanan.

Meski sudah mencocor bola dari dekat gawang Lorient, Icardi gagal menuntaskan operan Mendes menjadi gol.

Sentuhan Icardi hanya membuat bola melenceng tipis di sisi kanan gawang tuan rumah.

Pada menit ke-16, striker Lorient, Teremas Moffi, balas mengancam gawang PSG.

Tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper PSG, Keylor Navas, Moffi malah melepaskan tendangan cungkil kaki kiri yang lemah.

Kali ini juru gedor Lorient lainnya, Armand Lauriente, yang menguji ketangguhan Navas.

Lauriente meluncurkan tembakan keras kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Navas dengan lihai menepis bola ke udara.

Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, unjuk gigi pada menit ke-26.

Kolaborasi Messi dengan rekannya di timnas Argentina, Angel Di Maria, membuat kalang kabut lini belakang Lorient.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved