Biodata Titis Sri Jawoto, Asisten II Sekda Karanganyar: Dibesarkan dari Keluarga Guru
Biodata lengkap Titis Sri Jawoto, Asisten II Sekda bidang Perekonomian yang lahir dari keluarga guru.
Penulis: Mardon Widiyanto | Editor: Reza Dwi Wijayanti
Selanjutnya Titis ditunjuk menjadi Kabid Koperasi UKM di Dinas Perdagangan Tenaga Kerja, Koperasi dan UMKM Karanganyar lalu ditunjuk sebagai sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Karanganyar.
Jabatan sebagai Sekdistan hanya berjalan 4 bulan dan dipindahkan ke Sekretaris Inspektorat selama 1 tahun 2 bulan.
Setelah itu, Titis ditunjuk sebagai Sekretris Dinas Pekerjaan Umum (DPU) selama 8 bulan dan dipindahkan kembali ke Sekretaris Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Karanganyar.
Saat itu, adan kekosongan jabatan kepala dinas dan pemerintah mengadakan lelang jabatan.
Titis pun mengikuti lelang tersebut dan terpilih sebagai Kepala DKP.
Sekitar 2 Januari 2017 Titis ditugaskan di Disparpora Karanganyar sebagai Kepala Dinas.
Ketika menjabat sebagai Kepala Disparpora, ia ditunjuk sebagai Plt Direktur BUMD milik Karanganyar.
Ia diminta mengelola objek wisata Intanpari, Kabupaten Karanganyar.
Terakhir, pada 5 Januari 2022 lalu, Titis ditunjuk menjadi Asisten 2 Sekda Karanganyar.
Meski begitu, ia diminta Bupati Karanganyar Juliyatmono memegang Dinas PUPR sebagai Plt Kepala Dinas.
Dalam kehidupan keluarga, Titis menikahi seorang guru SMK di Karanganyar bernama Sriyati yang memiliki selisih usia hanya beberapa bulan.
Dari pernikahannya, keduanya dikaruniai tiga orang anak.
Mereka adalah Intan Baiduri (32), Ganang Wisnu Murti (31), dan Mutiara Ramadhani (24).
Biodata Sri Jawoto
Nama Lengkap : Drs Titis Sri Jawoto.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/iii1112022.jpg)