Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Berita Sukoharjo Terbaru

Kronologi Kecelakaan di Nguter : 2 Orang Tewas, Motor Hancur hingga Puing-puing Berserakan di Jalan

Kecelakaan maut terjadi di di Jalan Sukoharjo-Wonogiri, tepatnya, Jumat (13/5/2022).

Penulis: Agil Trisetiawan | Editor: Asep Abdullah Rowi
TribunSolo.com/Agil Tri
Helm milik korban yang terlibat kecelakaan maut di Jalan Sukoharjo-Wonogiri, tepatnya di Songgorunggi, Kecamatan Nguter, Kabupaten Sukoharjo, Jumat (13/5/2022) pagi. 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Agil Tri

TRIBUNSOLO.COM, SUKOHARJO - Kecelakaan maut terjadi di di Jalan Sukoharjo-Wonogiri, tepatnya, Jumat (13/5/2022).

Akibatnya kecelakan di Songgorunggi, Kecamatan Nguter, Kabupaten Sukoharjo itu membuat dua pengendara tewas.

Kecelakaan tersebut melibatkan Honda Beat Nopol AD-2047-KO yang dikendarai Ma'ruf Sidiq Wicaksono (24), warga Colomadu, Karanganyar dan Honda Scoopy AD-6292-AOB yang dikendarai Danang Suryo Nugroho (30), warga Kelurahan Gayam, Kecamatan/kabupaten Sukoharjo.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukoharjo, Ipda Guntur Setiawan mengatakan, motor Beat berjalan dari arah Utara (Sukoharjo), ke Selatan (Wonogiri).

Sementara itu, motor Honda Scoopy berjalan dari arah yang berlawanan.

"Diduga pengendara motor Beat berjalan terlalu ke kanan, dan kurang memperhatikan arus dari arah berlawanan, hingga menabrak motor dari arah berlawanan," katanya.

Akibat kecelakaan itu, kedua pengendara motor meninggal dunia karena mengalami luka cukup parah di bagian kepala.

Baca juga: Bukan Penyakit Mulut & Kuku, Belasan Sapi di Sragen yang Mati Mendadak karena Terjangkit Babesiosis

Baca juga: Kesaksian Warga, Ngerinya Kecelakaan Maut di Songgorunggi Sukoharjo: 2 Tewas, Tak Berani Mendekat

"Kedua korban kami bawa ke rumah sakit RSUD Ir. Soekarno," ujarnya.

Bahkan motor yang digunakan keduanya juga remuk.

Menurut warga di sekitar lokasi kejadian, Widi, kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 03.40 WIB.

Menurutnya, kondisi korban yang terlibat kecelakaan sangat memprihatinkan, dan mengeluarkan banyak darah.

Bahkan, bekas darah dari kedua korban masih terlihat di jalan siang ini.

Kedua motor juga rusak parah, hingga puing-puing kendaraan berserakan di jalan.

Di lokasi kejadian juga terdapat helm yang pecah.

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved