Aksi Jadon Sancho Tak Tonton Babak Pertama Inggris vs Jerman : Lebih Pilih Main FIFA 23
Jadon Sancho dikeluarkan dari skuad Timnas Inggris asuhan Gareth Southgate untuk jeda internasional September ini.
Penulis: Tribun Network | Editor: Adi Surya Samodra
TRIBUNSOLO.COM - Jadon Sancho dikeluarkan dari skuad Timnas Inggris asuhan Gareth Southgate untuk jeda internasional September ini.
Artinya, dia tidak turut saat Inggris menghadapi Jerman di Nations League di Wembley.
Laga tersebut berakhir dengan skor seri 3-3.
Tiga gol Timnas Inggris dicetak Luke Shaw, Mason Mount, dan Harry Kane.
Sementara tiga gol Jerman dicetak Ilkay Gundogan dan brace Kai Havertz.
Rupanya laga tersebut tidak dilihat Sancho.
Baca juga: Asa AC Milan Pagari Rafael Leao, Paolo Maldini Sebut Proses Perpanjangan Kontrak Bakal Rumit
Baca juga: Juventus Terpuruk, Dua Eks Pemain Bianconeri Ungkap Kekurangan Gaya Kepelatihan Allegri
Dia lebih memilih untuk memainkan game FIFA 23, dikutip dari The Sun.
Itu bisa dilihat dari unggahan di instagram story-nya.
Sancho membagikan unggahan berupa foto yang menunjukkan sebuah layar TV yang menampilkan display game FIFA 23.
Unggahan itu dibagikannya tepat saat kick-off laga Inggris vs Jerman.
Sontak saja, itu memicu respon dari warganet :
"Sancho bermain FIFA 23 alih-alih menonton sepak bola Southgate,"
"Sancho lebih suka bermain FIFA daripada menonton Inggris bermain lmao,".
Namun, itu rupanya hanya terjadi saat babak pertama.
Sancho kemudian segera beralih untuk melihat performa Timnas Inggris di babak kedua.
(*)