Viral
Momen Pilu Seorang Wanita Rayakan Ulang Tahun di Kuburan: Ayah Ibu Kakak Adik Meninggal Karena Gempa
Dwi merayakan ulang tahun di kuburan karena seluruh anggota keluarganya meninggal dunia.
Penulis: Reza Dwi Wijayanti | Editor: Rifatun Nadhiroh
TRIBUNSOLO.COM - Sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita merayakan ulang tahun viral di media sosial.
Bagaimana tidak, wanita tersebut merayakan pertambahan usianya di kuburan.
Kisahnya pun viral setelah dibagikan Dwi Laras Septian di akun TikTok-nya belum lama ini.
Baca juga: Sosok Joko Kendil Musafir Berpakaian Serba Hitam Viral di TikTok, Kini Terungkap Identitas Aslinya
Baca juga: Viral Wisudawati Bersimpuh di Samping Jenazah Ibu, Almarhumah Meninggal saat Hendak Hadiri Wisuda
Dwi sendiri adalah sosok wanita tersebut.
Dalam video yang dibagikannya, Dwi tampak mengenakan pakaian berwarna putih.

Ia terlihat tersenyum ke arah kamera sambil berpose di area kuburan.
Usut punya usut, di balik video tersebut ada kisah pilu.
Dwi merayakan ulang tahun di kuburan karena seluruh anggota keluarganya meninggal dunia.
Melansir dari Tribuntrends, keluarga Dwi meninggal karena musibah gempa yang terjadi di Kabupaten Sigi dan Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).
Kisah pilu tersebut terjadi pada 28 September 2018.
Gempa kala itu merusak sebagian besar Provinsi Sulteng.
Tak hanya kehilangan rumah, para korban juga kehilangan keluarga.
Salah satunya adalah Dwi.
Masih dalam video yang dibagikan Dwi, tampak semua anggota keluarga Dwi berada di dalam mobil.
Sang ayah duduk di bangku kemudi, sementara ibu di sebelahnya.