Kuliner Solo
Kuliner Solo: 7 Menu Sarapan Enak di Solo, Ada Soto Gading, Rawon Penjara hingga Bubur Ayam Sekawan
Kota Solo memiliki banyak sajian kuliner yang menggugah selera untuk jadi menu sarapan andalan kamu di pagi hari.
Penulis: Tribun Network | Editor: Naufal Hanif Putra Aji
TRIBUNSOLO.COM - Kuliner enak di Kota Solo memiliki banyak macamnya.
Mulai dari bubur, soto hingga selat solo.
Baca juga: Kuliner Solo: Rumah Makan Sambal Keong di Jalan RM Said, Ada Menu Unik Lain Soto Tangkar
Kota Solo memiliki banyak sajian kuliner yang menggugah selera untuk jadi menu sarapan andalan kamu di pagi hari.
Dihimpun dari TribunTravel dan TribunSolo, berikut rekomendasi tujuh menu sarapan di Solo yang populer dan wajib kamu coba.
1. Soto Gading
Liburan ke Solo jangan lupa mampir ke Soto Gading, lokasinya berada di Jalan Brigjen. Sudiarta no.75, Solo.
Soto Gading juga membuka beberapa cabang lain di banyak tempat.
Ada beberapa pilihan menu di Soto Gading yang bisa kamu coba, mulai dari Nasi Soto Pisah, Nasi Soto Biasa, dan Nasi Soto Brutu.
Ada juga aneka jajanan hingga pilihan lauk yang disediakan, ada sate paru, sate kikil, empal, galantin, sosis goreng, dan rambak kulit.
Tempat makan ini buka setiap hari mulai dari pukul 06.00 hingga 15.00 WIB.
Bahkan, tempat makan Soto Gading ini juga kerap dikunjungi oleh Presiden Joko Widodo.
Biasanya saat pulang kampung, Jokowi dan keluarganya mampir untuk sarapan di warung Soto Gading.
2. Rawon Penjara Gladag
Rawon Penjara Gladag berlokasi di sebelah timur Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas 1 Solo di Jalan Slamet Riyadi.
Tempat makan ini menyajikan menu rawon dengan cita rasa yang gurih dan berbeda dari daerah asalnya di Jawa Timur.