Bursa Transfer Eropa
Bos Klub Liga Prancis Ini Ingin Datangkan Ronaldo, Ingin Duel Messi Vs Ronaldo Terjadi di Ligue 1
Terbaru CEO Olympique Marseille, Basile Boli, memanfaatkan kesempatan itu untuk membujuk Cristiano Ronaldo bergabung ke klubnya.
Penulis: Tribun Network | Editor: Naufal Hanif Putra Aji
TRIBUNSOLO.COM - Teka-teki nasib Cristiano Ronaldo belum juga terungkap usai menjadi pengangguran sejak 22 November 2022 setelah Manchester United memutuskan kontraknya secara prematur.
Menyusul PHK dari Manchester United, Cristiano Ronaldo belum menemukan klub baru.
Baca juga: Prediksi Skor Brunei vs Thailand Piala AFF 2022 : Skuad Gajah Perang Unggul Segala-galanya
Terbaru CEO Olympique Marseille, Basile Boli, memanfaatkan kesempatan itu untuk membujuk Cristiano Ronaldo bergabung ke klubnya.
“Cristiano Ronaldo sempat berbincang dengan Olympique Marseille. Menurut saya, dia harus bergabung dengan kami,” kata Boli, dikutip BolaSport.com dari NW Sport.
“Dia pemain berbakat walau mungkin sedikit tua. Menurut saya, Ronaldo masih bisa berkontribusi di Liga Prancis,” ucap dia.
Boli mengacu kepada kesuksesan rival berat Cristiano Ronaldo, Lionel Messi.
Messi bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG) pada 2021 dan ikut membawa Les Parisiens juara Liga Prancis musim 2021-2022.
Pemain yang baru saja juara di Piala Dunia 2022 bersama Argentina itu juga berkontribusi membawa PSG memuncaki klasemen sementara liga domestik pada musim 2022-2023.
“Kita lihat Lionel Messi sukses di PSG. Pada musim pertama mungkin tidak berjalan lancar. Akan tetapi, musim ini Messi membuktikan dia pantas menjadi pemain nomor satu,” ucap Boli melanjutkan.
Baca juga: Dirumorkan Hengkang ke Man United, Christian Pulisic : di Sepak Bola Apapun Bisa Terjadi
Rumor transfer bukan sekali ini mendatangi Cristiano Ronaldo. Sejak masih di Manchester United, bukan rahasia kalau CR7 ingin pindah pada musim panas 2022.
Salah satu klub peminat Cristiano Ronaldo adalah saingan Man United di Liga Inggris, Chelsea.
Namun, kepindahan tersebut batal terjadi meski pemilik Chelsea, Todd Boehly, membuka pintu untuk pemain berusia 37 tahun itu.
Pelatih Chelsea saat itu, Thomas Tuchel, menolak wacana kedatangan Cristiano Ronaldo.
Sikap Chelsea pada akhirnya tidak berubah setelah Tuchel digantikan Graham Potter.
The Blues tidak meneruskan pengejaran setelah Ronaldo tidak lagi memperkuat Man United.
Baca juga: Prediksi Skor Brunei vs Thailand Piala AFF 2022 : Skuad Gajah Perang Unggul Segala-galanya
Performa Cristiano Ronaldo pada musim 2022-2023 pun tidak bisa dikatakan memenuhi standar pemain sekelas dirinya.
Dia hanya empat kali menjadi starter di Liga Inggris dan hanya mencetak tiga gol dari 16 penampilan lintas kompetisi.
(*)
