Liga Inggris
Siapa Sosok Betinho? Nama Pemain Misterius yang Tiba-tiba Muncul di Daftar Pemain Manchester United
Pasalnya, pemain asal Portugal itu tiba-tiba masuk dalam daftar skuad Manchester United dengan nomor punggung 11 di situs resmi klub.
Penulis: Tribun Network | Editor: Erlangga Bima Sakti
TRIBUNSOLO.COM - Nama Betinho belakangan ini menjadi bahan perbincangan yang ramai di media sosial.
Pasalnya, pemain asal Portugal itu tiba-tiba masuk dalam daftar skuad Manchester United dengan nomor punggung 11 di situs resmi klub.
Namanya terpajang diantara nama-nama pemain Manchester United lain yakni Marcus Rashford, Jadon Sancho dan Anthony Martial.
Dikutip dari Metro, Betinho merupakan penyerang asal Portugal yang pernah bermain di Sporting CP dan Brentford.
Baca juga: Manchester City Berminat Datangkan Rafael Leao dari AC Milan, Jack Grealish Bisa Jadi Tumbal
Namun saat ini Betinho bermain bersama Espinho FC. Teka-teki kenapa namanya berada di skuad Manchester United menjadi pertanyaan.
Menurut jurnalis Laurie Whitwell dari The Athletic, itu adalah masalah teknis yang telah diberitahukan kepada Man United oleh pihak Liga Inggris.
"Cukup untuk mengatakan Manchester United tidak menandatangani 'Betinho', No 11 baru yang disebutkan dalam skuad mereka di situs Liga Inggris," tulis Whitwell, sebagaimana dikutip dari SportBible.
"Tidak ada hubungannya dengan klub (Man United), yang telah diberitahu oleh Liga Inggris."
"Ini adalah ‘masalah teknis’ yang sedang diperbaiki oleh staf," jelasnya.
Baca juga: Menang Sempurna Atas Nottingham Forest, Level Permainan Manchester United Dinilai Sudah Meningkat
Sementara Betinho buka suara dengan kejadian tersebut. Dia menganggapinya dengan candaan.
Dia menyebut Diogo Dalot dan Bruno Fernandes yang sama-sama pemain asal Portugal di Man United.
"Sebuah kebanggaan bisa berbagi ruang ganti bersama kalian," tulis dia di Instastory miliknya.
Pihak Man United sejatinya membutuhkan sosok striker untuk menggantikan slot yang ditinggal Cristiano Ronaldo sebelum Piala Dunia 2022 lalu. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/Pelatihan-pemain-MU.jpg)