Berita Persis Solo

Pemain Persis Solo Kembali Berlatih, Siap Hadapi Dewa United di Putaran Kedua Liga 1

Latihan yang digeber pada Selasa (3/1/2023) sore ini, akan dipersiapkan untuk menghadapi laga pekan ke-18 yang sudah menanti di depan mata.

Penulis: Aryadi Putra | Editor: Vincentius Jyestha Candraditya
TRIBUNNEWS/MUHAMMAD NURSINA
Penyerang tengah Persis Solo, Fernando Rodriguez Ortega (depan) menggiring bola melewati adangan bek kanan Persita Tangerang, Muhammad Toha dalam laga pekan keempat BRI Liga 1 2022/2023 antara Persis Solo melawan Persita Tangerang di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Minggu (14/8/2022) malam WIB. 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Aryadi Armi Syah Putra

TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Pemain Persis Solo kembali menjalani latihan untuk menyambut putaran kedua BRI Liga 1 2022/2023.

Latihan yang digeber pada Selasa (3/1/2023) sore ini, akan dipersiapkan untuk menghadapi laga pekan ke-18 yang sudah menanti di depan mata.

Skuad Laskar Sambernyawa disebut bakal menghadapi Dewa United.

Hal ini sesuai dengan draft jadwal kompetisi BRI Liga 1 yang beredar.

Baca juga: Nadeo Cedera, Peluang Kiper Persis Solo M Riyandi Tampil di Piala AFF 2022 Terbuka Lebar

Dewa United bakal menjamu Persis Solo di Indomilk Arena Tangerang.

Adapun laga bakal digeber pada Sabtu (14/1/2023).

Kick off bakal dimulai pukul 15.15 WIB.

Lima hari berselang, Persis Solo bakal menghadapi Macan Kemayoran, julukan Persija Jakarta pada laga pekan ke-19.

Pertandingan bakal digeber Kamis (19/1/2022).

Berlanjut pada pekan ke-20, Persis Solo bakal menjamu Persikabo 1973 pada Senin (23/1/2023).

Baca juga: Piala Dunia U-20 di Stadion Manahan, Home Base Persis dan Porseni NU Terancam, Gibran Cari Solusi

BRI Liga 1 2022/2023 putaran kedua direncanakan kembali menggunakan sistem Home Away dan penonton direncanakan bisa kembali lagi ke stadion.

Untuk homebase, Persis Solo sendiri masih akan menunggu keputusan dari pusat terkait penggunaan Stadion Manahan Solo.

Sebab Stadion Manahan Solo menjadi salah satu venue yang bakal digunakan pada ajang Piala Dunia U-20.

Adapun opsi homebase lain Persis Solo kemungkinan akan menggunakan Stadion Maguwoharjo Sleman.

(*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved