Liga Italia

Charles De Ketelaere Belum Klop Main di AC Milan, Disebut Pecundang oleh Arrigo Sacchi

Pemain muda AC Milan, Charles de Ketelaere mendapatkan kritik pedas dari mantan pelatih AC Milan, karena penampilannya mlempem.

Nderim Kaceli / DPPI via AFP
Pemain Timnas Belgia Charles De Ketelaere 

TRIBUNSOLO.COM – Charles De Ketelaere merupakan pemain anyar AC Milan yang didatangkan dari klub Belgia, Club Burgge.

Ia bisa disandingkan dengan Ricardo Kaka yang memiliki kemiripan dalam gaya bermain.

Sebagai gelandang, De Ketelaere terhitung cukup produktif dalam hal mencetak gol dan assist.

Selama di klub Belgia, De Ketelaere sudah tampil sebanyak 120 kali, yang mencetak 20 gol dan 25 assist.

Baca juga: Tak Gentar Lawan Man City, Dimitar Berbatov Acungi Jempol Penampilan Manchester United

Produktivitas itulah yang membuat AC Milan tertarik, dan mau menebusnya dengan biaya 34 juta euro.

Namun, sebanyak 19 kali penampilannya bersama AC Milan, ia baru mencetak 1 assist saja.

Pemain muda berusia 21 tahun itu, dinilai gagal memenuhi ekspektasi AC Milan.

Lantaran, ia lebih banyak duduk di bangku cadangan AC Milan, setelah kalah saing dengan Brahim Diaz.

Mantan pelatih AC Milan, Arrigo Sacchi mengkritik keras sang gelandang yang tak menunjukkan peforma terbaiknya.

Baca juga: AC Milan Makin Sulit Datangkan Nicolo Zaniolo dari Roma, Tottenham Hotspur Lebih Berpeluang

Sacchi menilai sang pemain masih sering kebingungan dan masih diselimuti rasa takut.

“Dia masuk ke lapangan seperti pecundang,” kata Sacchi dilansir Gazzetta dello Sport.

“Ada banyak kebingungan dan rasa takut yang terlihat dari dirinya.” Tambahnya.

Meski sedikit nyelekit, tapi Sacchi memaklumi penampilan melempem De Ketelaere.

Baca juga: AC Milan dan AS Roma Saingan Dapatkan Sander Berge, Sohib Erling Haaland di Timnas Norwegia

Baru bergabung bersama Rossoneri di musim ini dan usianya yang masih begitu muda membuat sang gelandang membutuhkan adaptasi lebih lama.

“Tapi saya pikir lebih baik tidak memberikan penilaian akhir untuknya sekarang karena pemain luar selalu membutuhkan waktu."

“Tentu saja sekarang dia kesulitan dan itu terlihat jelas,” tegasnya.

(*)

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved