Berita Solo Terbaru

Gala Dinner Hipmi Solo, Ketum Guruh: Membangkitkan Ekonomi Bukan Hanya Sekadar Tagline

Ada pesan yang disampaikan Ketua Umum BPC Hipmi Solo, Guruh Adi Novianto saat Gala Dinner di Ono Solo, itu soal membangkitkan ekonomi.

TribunSolo.com/Ahmad Syarifudin
Suasana Gala Dinner HIPMI Solo di Ono Solo Kamis (19/1/2023). 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ahmad Syarifudin

TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Solo mengadakan Gala Dinner di Ono Solo, Kamis (19/1/2023).

Ketua Umum BPC Hipmi Solo, Guruh Adi Novianto berpesan untuk berkompetisi secara baik dan menjunjung tinggi kebersamaan.

"Berkompetisi dengan baik dengan sehat membawa Hipmi semakin maju dan kompak," terangnya.

Perhelatan ini sebagai ajang silaturahmi sebelum memulai masa kampanye memperebutkan posisi Ketua Umum BPC Hipmi periode 2023-2026.

Guruh merasa bangga dengan ketiga kandidat yang merupakan kader terbaik.

Mereka adalah Astrid Widayani yang mendapat nomor urut 1, Rosanto Adi nomor urut 2, dan Respati Ardi nomor urut 3.

"Saya bangga sekali. Kebersamaan adalah segalanya. Tiga tahun untuk selamanya," jelasnya.

Menurutnya, Hipmi melahirkan generasi pengusaha muda yang berkontribusi di kancah lokal maupun nasional.

Baca juga: Ratusan Mahasiswa UMS Ikuti Pitching Branding dengan HIPMI, Tunjukkan Pengabdian Kepada UMKM Solo

"Ini harapan besar untuk generasi muda. Waktu di masa periode Arif terbaik dan paling menginspirasi. Harapan saya bisa lebih baik ke depan dan lebih maju," jelasnya.

Ia berharap membangkitkan ekonomi bukan hanya sekadar tagline.

"Kolaborasi dan inovasi itu penting. Termasuk internal dengan para senior. Pamasis (Paguyuban Makan Siang Hipmi Solo) selalu ada untuk merekatkan sesama pengusaha semua," tuturnya.

Ia berharap Hipmi menjadi organisasi yang inklusif bermanfaat untuk masyarakat.

"Tantangan ke depan sangat berat. Kita tahu pengusaha tidak boleh takut. Setiap kesempitan menjadi kesempatan," jelasnya.

Ia juga menekankan untuk jangan melupakan UMKM yang menjadi pondasi terbesar perekonomian di negeri ini.

"Harapan kita UMKM pondasi terbesar bangsa Indonesia. Siapa pun perkuat UMKM terutama produk Kota Solo," ungkapnya. (*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved