Jokowi Berada di Solo
Intip Menu Makan Siang Presiden Jokowi di Makunde Resto Solo Safari : Ajak Jan Ethes dan La Lembah
Usai dari Kabupaten Sragen, Presiden Joko Widodo berkunjung ke di Makunde Resto Solo Safari.
Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Asep Abdullah Rowi
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ahmad Syarifudin
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Usai dari Kabupaten Sragen, Presiden Joko Widodo berkunjung ke di Makunde Resto Solo Safari, Sabtu (11/3/2023).
Kedatangan Jokowi bersama Iriana serta cucunya Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah sempat mencicipi makanan santap siang.
Lantas apa yang dipesan orang nomor satu di Indonesia itu?
General Manager Solo Safari, Shinta Adithya mengaku, Presiden Jokowi menikmati hidangan yang disajikan.
"Beliau happy. Beliau juga sampaikan terima kasih. Makanannya mereka suka dan enjoy," terangnya kepada TribunSolo.com.
Pihaknya sengaja menyajikan menu andalan, salah satunya Crispy Enoki.
Menu ini dibanderol dengan harga Rp 38.000.
Ada pula Nasi Iga Bakar yang dibanderol dengan harga Rp 128.000.
"Crispy Enoki salah satu favoritnya appetizer kita. Ada nasi iga bakar," terangnya.
Lalu ada pula Nasi Kebuli yang dibanderol Rp 88.000.
Selanjutnya Es Kelapa Muda yang pas dihidangkan saat cuaca panas.
Baca juga: Di Balik Konser Deep Purple di Solo: Jokowi Nonton Sampai Selesai, Didatangi Sang Vokalis Ian Gillan
Baca juga: Kesaksian Warga di Lereng Merapi saat Hujan Abu : Tenang, Akui Sudah Terbiasa Tapi Tetap Waspada
"Kemudian ada nasi kebuli juga. Ada es kelapa juga karena tadi panas," jelasnya.
Sayangnya saat momen makan siang ini tidak ada perayaan ulang tahun untuk Jan Ethes yang berulang tahun ke-7 pada 10 Maret 2023 lalu.
"Enggak. Cuma makan siang aja," terangnya.
Seusai makan siang, Presiden Jokowi beserta keluarga sempat berkeliling.
Cucunya La Lembah Manah juga sempat naik kuda.
"Sempat keliling ke petting zoo. Adik Lembah sempat naik kuda juga," jelasnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/Presiden-Joko-Widodo-berkunjung-ke-di-Makunde-Resto-Solo-Safari-S.jpg)